kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45905,95   -17,54   -1.90%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Arab Saudi Cabut Larangan Bepergian Warganya ke Indonesia, Ini Tanggapan Kemenlu


Selasa, 07 Juni 2022 / 09:50 WIB
Arab Saudi Cabut Larangan Bepergian Warganya ke Indonesia, Ini Tanggapan Kemenlu
ILUSTRASI. Arab Saudi yang mencabut larangan bepergian (travel ban) bagi warga negaranya ke Indonesia. REUTERS/Ahmed Yosri


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Arab Saudi yang mencabut larangan bepergian (travel ban) bagi warga negaranya ke Indonesia. Pemerintah Indonesia pun menyambut baik keputusan tersebut. 

Hal tersebut diungkapkan melalui akun Twitter resmi Kementerian Luar Negeri RI (Kemenlu RI) @Kemlu_RI. 

"Indonesia menyambut baik keputusan otoritas Saudi untuk mencabut kebijakan larangan bepergian (travel ban) warganya ke Indonesia," begitu bunyi unggahan tweet Kemenlu RI seperti dikutip Selasa, (7/6/2022). 

Juru bicara Kemenlu RI Teuku Faizasyah pun menjelaskan, Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi sebelumnya sempat melakukan pembicaraan dengan mitranya di Arab Saudi mengenai travel ban bagi warga negara Arab Saudi ke Indonesia. 

Selain itu, Retno juga melakukan komunikasi dengan Duta Besar Arab Saudi (Dubes Arab Saudi) untuk Indonesia di Jakarta. 

Baca Juga: Hajar Aswad Dijaga 24 Jam Penuh Agar Tak Tersentuh Jemaah, Ini Alasannya

"Ibu Menlu sebelumnya sudah berbicara dengan mitranya, demikian juga dengan Dubes Saudi di Jakarta, menjelaskan posisi Indonesia," ucap Faizasyah. 

Sebagai informasi, sebelumnya pemerintah Arab Saudi menerapkan travel ban atau larangan bepergian bagi warga negaranya ke Indonesia, bersama dengan 15 negara lainnya. 

Alasan pemerintah Arab Saudi kala itu yakni kondisi Covid-19 di masing-masing negara yang berada di dalam daftar tersebut. 

Faizasyah pun saat itu sempat menanggapi, bahwa pihak Kemenlu RI telah menyampaikan penjelasan terkait penanganan Covid-19 di Indonesia ke pihak Arab Saudi. 

Baca Juga: Arab Saudi Larang Warganya ke Indonesia, Ini Kata Kemenlu

Pihaknya telah menyampaikan bahwa Indonesia berhasil menekan angka penularan Covid-19 di dalam negeri. 
"Bahkan kondisi di Tanah Air sudah lebih baik dari banyak negara dunia pada umumnya," ujar dia kepada Kompas.com, Senin (23/5/2022).

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Arab Saudi Cabut Larangan Bepergian Warganya ke Indonesia, Pemerintah Sambut Baik"
Penulis : Mutia Fauzia
Editor : Diamanty Meiliana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×