Reporter: Yudho Winarto | Editor: Djumyati P.
JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menunjuk Amir Syamsuddin dan Denny Indrayana untuk memimpin Kementerian Hukum dan HAM. Kedua orang ini diharapkan dapat memajukan dunia hukum.
"Saya berharap kedua pejabat ini bisa memajukan dunia hukum dan keadilan negeri kita," kata SBY saat memberikan keterangan pers di Istana Merdeka, Selasa (18/10).
Selain itu, SBY menaruh harapan besar supaya keduanya mampu memajukan reformasi hukum dan HAM serta terus mencari solusi di bidang tersebut. "Saya tahu masyarakat kita mendambakan itu di negeri kita ini," katanya.
Amir Syamsuddin yang tidak lain anggota Dewan Kehormatan Partai Demokrat ini ditunjuk SBY untuk menjadi menteri Hukum dan HAM menggantikan posisi Patrialis Akbar. Sebelum berkecimpung di dunia politik, Amir dikenal sebagai praktisi hukum yakni pengacara.
Sementara itu, Denny Indrayana ditunjuk selaku Wakil Menteri Hukum dan HAM. Denny sejauh in dikenal sebagai Staf khusus Presiden bidang Hukum dan Pemberantasan Korupsi. Selain itu dirinya juga menjabat selaku sekretaris Satgas Pemberantasan Mafia Hukum.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News