kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45982,64   -7,73   -0.78%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

UPDATE Corona Indonesia, Minggu (21/6): 45.891 kasus, 18.404 sembuh, 2.465 meninggal


Minggu, 21 Juni 2020 / 15:47 WIB
UPDATE Corona Indonesia, Minggu (21/6): 45.891 kasus, 18.404 sembuh, 2.465 meninggal
ILUSTRASI. Update Corona Indonesia, Minggu 21 Juni 2020


Reporter: Herlina KD | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah kembali memberikan update jumlah kasus positif virus corona di Indonesia. Jumlah kasus positif baru corona masih terus bertambah.

Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona Achmad Yurianto dalam konferensi pers mengatakan, pada Minggu (21/6) ada tambahan 862 kasus baru yang terinfeksi corona di Indonesia, sehingga total menjadi 45.891 kasus.

Baca Juga: UPDATE Corona Indonesia, Sabtu (20/6): 45.029 positif, 17.883 sembuh, 2.429 meninggal

Dari update terbaru hari ini, jumlah yang meninggal akibat virus corona di Indonesia bertambah 36 orang menjadi sebanyak 2.465  orang.

Sementara jumlah pasien yang sembuh bertambah 521 menjadi 18.404 orang.

Menurut Yuri, bila dilihat distribusi kasus positif hari ini, jumlah penambahan kasus tertinggi hari ini di DKI Jakarta sebanyak 142 orang dan melaporkan sembuh 233 orang. Sulawesi Selatan melaporkan 112 kasus baru dan 38 kasus sembuh, Jawa Tengah 99 orang kasus baru dan 22 sembuh, Provinsi Kalimantan Selatan dengan penambahan 94 kasus baru, dan 10 kasus sembuh. Jawa Timur melaporkan 91 kasus baru dan 125 sembuh. 

Sementara itu, menurut Yuri ada 18 provinsi yang penambahan kasusnya di bawah 10 dan ada sembilan provinsi yang  melaporkan tidak penambahan kasus sama sekali.

Beberapa kasus sembuh yang melebihi kasus baru positif yang dilaporkan antara lain Gorontalo yang hari ini melaporkan tujuh kasus baru dan 13 sembuh. Lampung ada satu kasus baru dan lima sembuh.

Baca Juga: UPDATE Corona Indonesia, Jumat (19/6): 43.803 kasus, 17.349 sembuh, 2.373 meninggal

Kalimantan Barat tidak ada kasus baru namun dilaporkan 21 sembuh. 




TERBARU

[X]
×