kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.912   12,00   0,08%
  • IDX 7.199   58,54   0,82%
  • KOMPAS100 1.106   11,37   1,04%
  • LQ45 878   11,64   1,34%
  • ISSI 221   1,06   0,48%
  • IDX30 449   6,23   1,41%
  • IDXHIDIV20 540   5,82   1,09%
  • IDX80 127   1,42   1,13%
  • IDXV30 134   0,44   0,33%
  • IDXQ30 149   1,71   1,16%

THR untuk ASN, TNI/Polri dan Pensiunan Sudah Tersalurkan Hampir 100%


Selasa, 02 April 2024 / 16:52 WIB
THR untuk ASN, TNI/Polri dan Pensiunan Sudah Tersalurkan Hampir 100%
ILUSTRASI. Realisasi pemberian tunjangan hari raya (THR) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), Pejabat, TNI/Polri, dan pensiunan sudah hampir 100% . ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/Spt.


Reporter: Rashif Usman | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melaporkan, realisasi pemberian tunjangan hari raya (THR) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), Pejabat, TNI/Polri, dan pensiunan sudah hampir 100% hingga 2 April 2024 pukul 13.00 WIB.

"Secara umum, realisasi THR untuk ASN/TNI/POLRI maupun Pensiunan sudah hampir 100% tersalurkan," kata Menteri Keuangan, Sri Mulyani dalam unggahan akun Instagram pribadinya @smindrawati, dikutip Selasa (2/4).

Sri Mulyani memaparkan, realisasi penyaluran THR untuk ASN Pusat/TNI/POLRI sebesar Rp 15,15 triliun untuk 2.079.862 pegawai/personil telah dibayarkan oleh 13.205 satker dari 13.210 satker (99,96%).

Baca Juga: Cek Rekening, Anggaran THR PNS 2024 Mulai Dicairkan, Ini Perhitungannya

Rinciannya:

1. Pembayaran THR PNS sebesar Rp 8,40 triliun untuk 1.033.565 pegawai.

2. Pembayaran THR PPPK sebesar Rp 347,63 miliar untuk 79.455 pegawai.

3. Pembayaran THR Anggota POLRI sebesar Rp 3,42 triliun untuk 474.141 personil/pegawai.

4. Pembayaran THR Prajurit TNI sebesar Rp 3 triliun untuk 492.701 personil/pegawai.

Realisasi penyaluran THR untuk Pensiunan sebesar Rp 11,33 triliun untuk 3.546.555 pensiunan dari 3.554.139 pensiunan (99,76%).

Rinciannya:

1. PT Taspen sebesar Rp 9,98 triliun untuk 3.070.488 pensiunan dari 3.071.957 pensiunan (99,97%).

2. PT Asabri sebesar Rp 1,34 triliun untuk 476.067 pensiunan dari 482.182 pensiunan (98,32%).

Realisasi THR untuk ASN Daerah yang sudah disalurkan Pemda sebesar Rp 8,55 triliun untuk 1.588.976 pegawai, dengan jumlah Pemda yang sudah menyalurkan THR sebanyak 290 Pemda dari 542 Pemda (53,51%%).

"THR dan Gaji ke-13 diharapkan mampu menambah daya beli masyarakat dan mendorong kegiatan ekonomi," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×