kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Selama 2010, investasi capai Rp 200 triliun


Senin, 20 Desember 2010 / 13:18 WIB
Selama 2010, investasi capai Rp 200 triliun


Reporter: Hans Henricus | Editor: Edy Can

JAKARTA. Investasi di Indonesia terus tumbuh. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengungkapkan investasi Indonesia selama tahun 2010 mencapai Rp 200 triliun.

Sumber investasi itu berasal dari pengusaha dalam negeri maupun mitra -mitra strategis dari luar negeri. "Tahun 2010 ini investasi kita berjumlah Rp200 triliun, lumayan dan itu juga mendongkrak pertumbuhan," ujar SBY dalam acara penghargaan bidang perindustrian di Istana Negara, Senin (20/12).

SBY menilai investasi di Indonesia masih bisa ditingkatkan lagi dalam tahun-tahun berikutnya. "Negara manapun kalau ekonominya ingin tumbuh, investasilah yang bisa menggerakan," imbuhnya. Makanya, SBY menjamin regulasi maupun kebijakan pemerintah memberika kemudahan bagi kegiatan investasi. Termasuk, menekan adanya pungutan liar yang selalu mempersulit dunia usaha.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




[X]
×