kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

PT Dirgantara Indonesia teken kerjasama dengan Airbus Military


Rabu, 26 Oktober 2011 / 09:19 WIB
PT Dirgantara Indonesia teken kerjasama dengan Airbus Military
ILUSTRASI. Investor memantau perdagangan saham melalui gawainya di Jakarta, Jumat (13/11/2020). Asing memburu saham-saham ini saat IHSG terkoreksi pada perdagangan Kamis (10/12).


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Edy Can

JAKARTA. PT Dirgantara Indonesia akan meneken kerjasama dengan Airbus Military. Rencananya, kedua produsen pesawat terbang ini akan meneken kerjasama di kompleks PT Dirgantara Indonesia, Bandung, Rabu (26/10).

Penandatanganan ini akan disaksikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Kedua perusahaan akan bekerjasama dalam memproduksi pesawat C-295. Penandatanganan kerjasama dengan industri pesawat terbang yang bermarkas di Sevilla, Spanyol itu merupakan kelanjutan dari kerjasama yang telah dirintis oleh PT Dirgantara Indonesia sejak beberapa waktu lalu.

C-295 adalah hasil pengembangan dari CN-235 yang merupakan ikon PT Dirgantasa Indonesia yang sebelumnya berlabel Industri Pesawat Terbang Nasional (IPTN). Pesawat yang mampu mengangkut 71 orang penumpang berkapasitas 9,2 ton itu merupakan derivatif dari CN-235 dengan badan lebih panjang tiga meter dibandingkan CN-235 dan mesin dengan tenaga lebih besar.

PT Dirgantara adalah industri pesawat terbang kebanggaan Indonesia yang juga memproduksi pesawat CN-212, N-Bell, Super Puma dan NBO-105, serta komponen pesawat terbang untuk Boeing, Airbus, Eurocopter dan lainnya. BUMN strategis itu juga bergerak dalam bidang perawatan pesawat terbang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×