Sumber: Kompas.com | Editor: Uji Agung Santosa
JAKARTA. Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa Eko Putro Sandjojo mengatakan, partainya kini telah mempersiapkan sejumlah kader yang akan diusulkan masuk dalam bursa calon menteri pada kabinet Joko Widodo-Jusuf Kalla. Berapa jumlahnya?
Eko menyebutkan, ada lebih dari empat nama yang disiapkan PKB.
"Kami siapkan nama lebih dari (empat) itu,” kata Eko, yang juga menjabat Deputi Tim Transisi, saat ditemui di Kantor Transisi, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (17/9/2014).
Akan tetapi, lanjut Eko, hingga saat ini Jokowi belum meminta nama-nama calon menteri kepada PKB. “Nama kan, nanti yang dipilih presiden kan ada option kan,” ujarnya.
Saat ditanya apakah nama Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar masuk ke dalam keempat nama yang dimaksud, Eko tak mau menjawab. Begitu pula saat ditanya berapa jumlah menteri yang ditawarkan Jokowi kepada PKB.
“Belum tahu. Kan deal-nya tanpa syarat kan. Jadi belum tahu. Nanti deh, itu biar Ketum yang ngomong,” katanya. (Dani Prabowo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News