kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.430.000   -10.000   -0,69%
  • USD/IDR 15.243   97,00   0,63%
  • IDX 7.905   76,26   0,97%
  • KOMPAS100 1.208   12,11   1,01%
  • LQ45 980   9,43   0,97%
  • ISSI 230   1,69   0,74%
  • IDX30 500   4,71   0,95%
  • IDXHIDIV20 602   4,65   0,78%
  • IDX80 137   1,32   0,97%
  • IDXV30 141   0,53   0,38%
  • IDXQ30 167   1,08   0,65%

Pembangunan Infrastruktur Transportasi Butuh Rp 100 Triliun, Dari Mana Sumbernya?


Minggu, 18 Agustus 2024 / 18:29 WIB
Pembangunan Infrastruktur Transportasi Butuh Rp 100 Triliun, Dari Mana Sumbernya?
Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan pembangunan infrastruktur transportasi membutuhkan anggaran Rp 100 triliun.


Reporter: Arif Ferdianto | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengungkap bahwa pembangunan infrastruktur transportasi membutuhkan dana jumbo mencapai Rp 100 triliun. 

Padahal, anggaran belanja Kementerian Perhubungan setiap tahunnya masih minim di kisaran Rp 30 triliun hingga Rp 40 triliun.

“Sementara secara kebutuhan, kita membutuhkan sampai Rp 100 triliun, sehingga hanya 30% - 40%,” ujarnya saat wawancara eksklusif bersama KONTAN.

Baca Juga: Menhub Komitmen Bangun Infrastruktur Transportasi

Menyiasati hal itu, Budi menjelaskan bahwa skema pembiayaan Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) menjadi solusi yang telah lama diterapkan untuk menutupi gap kebutuhan pembiayaan tersebut.

Secara teknis, skema KPBU merupakan pembiayaan patungan antara pemerintah dan swasta. Nantinya, pelaku usaha yang berkomitmen memarkirkan modalnya akan diberikan hak konsesi dengan jangka waktu yang telah disepakati bersama.

Skema ini diklaim mampu menjadi katalis positif dalam mengintensifkan sumber-sumber pendapatan dan belanja negara dengan cara yang lebih cepat dan terukur.

Baca Juga: HUT RI ke-79 Kemenhub Terus Tingkatkan Konektivitas lewat Infrastruktur Transportasi

Creative financing adalah bagaimana kita tidak hanya mengandalkan APBN, tetapi dengan usaha-usaha kreatif, membuat suatu potensi income bagi negara, dan juga mengajak mereka untuk masuk di dalamnya,” tambah Budi.

Dalam konteks pengembangan infrastruktur transportasi udara, salah satu proyek yang dibangun menggunakan skema KPBU adalah Bandara Dhoho Kediri yang diprakarsai langsung oleh entitas usaha PT Gudang Garam bk. (GGRM) yakni PT Surya Dhoho Investama (SDHI).

Adapun, nilai investasi dari pembangunan Bandara Dhoho sendiri dilaporkan mencapai Rp 13 triliun. Sementara itu, Citilink Indonesia tercatat menjadi maskapai penerbangan pertama yang beroperasi di Bandara Dhoho Kediri, terhitung sejak 5 Februari 2024.

Di samping itu, adapula Bandara Bintan yang saat ini tengah dikembangkan oleh PT Bintan Aviation Investments (BAI). Di mana, PT BAI merupakan anak usaha Gallant Venture yang saham mayoritasnya digenggam oleh Grup Salim.

Baca Juga: Gelaran KTT WWF Selesai, Brantas Abipraya Unjuk Keberhasilan Bangun Infrastruktur Air

“Nah ini fully financed daripada partner (swasta). Kita memberikan konsesi kepada mereka, bisa 40 tahun, bisa 80 tahun, nanti menjadi milik negara, kita berikan lagi konsesi kepada mereka,” pungkasnya.

Tak hanya itu, pembangunan bandara Singkawang, Kalimantan Barat, juga tercatat sebagai salah satu proyek yang menggunakan skema KPBU.

Adapun total anggaran pembangunan bandara ini sebesar Rp 427 miliar, dengan rincian dari APBN senilai Rp 272 miliar dan dari pihak swasta alias Corporate Social Responsibility (CSR) sebesar Rp 155 miliar.

Selanjutnya: Paetongtarn Shinawatra Resmi Menjabat Sebagai Perdana Menteri Thailand

Menarik Dibaca: LAZNAS Mandiri Amal Insani (MAI) Umumkan Capaian Tahun 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management Principles (SCMP) Mastering Management and Strategic Leadership (MiniMBA 2024)

[X]
×