Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Wakil Sekjen Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Ahmad Basarah meminta Presiden Joko Widodo meluangkan waktunya untuk menghadiri Kongres IV PDI-P di Bali pada 9-11 April mendatang. Basarah mengingatkan, di sela-sela kesibukannya sebagai kepala negara, Jokowi juga adalah kader partai.
"Tidak bisa dipisahkan Jokowi adalah kader PDI-P. Tinggal bagi tugas saja," kata Basarah di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (7/4).
Menurut Basarah, Jokowi tidak lagi mendapatkan undangan untuk menghadiri kongres karena bukan datang sebagai Presiden atau tamu, melainkan kader internal partai.
"Insya Allah Jokowi hadir. Karena Jokowi kader, Beliau bagian yang tidak terpisahkan dari partai," katanya.
Kongres IV PDI-P akan dihadiri sekitar 2.000 peserta, di antaranya terdiri dari 514 DPC dengan 1.542 utusan dan 34 DPD dengan 102 utusan. Selain itu, ada juga peserta kader PDI-P yang berasal dari legislatif dan eksekutif, peninjau dan perwakilan PDI-P dari luar negeri, serta organisasi sayap PDI-P. (Ihsanuddin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News