Sumber: Kompas.com | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komisi I DPR RI menggelar rapat dengan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Senin (24/1/2022).
Dalam rapat ini turut dihadiri Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo, dan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono.
Selain dari pimpinan TNI, rapat tersebut dihadiri 15 anggota Komisi I DPR RI yang berasal dari tujuh fraksi. Dengan demikian, rapat ini dinyatakan quorum.
Baca Juga: Taiwan Siaga, 39 Pesawat Tempur dan Perang China Dekati Zona Pertahanannya
"Rapat hari ini sudah dihadiri oleh tujuh fraksi dan 15 anggota. Dengan demikian quorum telah terpenuhi," ujar Wakil Ketua Komisi I DPR dari Fraksi PKS Abdul Kharis Almasyhari di ruang rapat Komisi I Gedung DPR RI, Jakarta, Senin siang.
Dalam kesempatan itu, Abdul menawarkan kepada Andika apakah rapat ini akan berlangsung terbuka atau tertutup untuk umum. Selanjutnya, Andika mengajukan rapat bersama Komisi I berlangsung terbuka.
Baca Juga: Lagi, Bekas PM Malaysia Mahathir Mohamad Masuk ke Rumah Sakit Jantung
"Terbuka ya, baik, sekali lagi rapat ini dibuka dan bersifat terbuka," kata Abdul.
Adapun rapat ini membahas sejumlah topik mengenai bidang pertahanan dan keamanan, meliputi progres capaian minimum essential forces (MEF).
Selanjutnya, dinamika keamanan di Laut China Selatan, dan penyelesaian masalah konflik di Papua dan Barat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Komisi I-Panglima TNI Gelar Rapat, Bahas Isu Laut China Selatan hingga Papua"
Penulis : Achmad Nasrudin Yahya
Editor : Dani Prabowo
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News