kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45901,99   -4,31   -0.48%
  • EMAS1.318.000 0,61%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PAN minta pengganti Agus tak dari Kemkeu


Rabu, 27 Maret 2013 / 16:23 WIB
PAN minta pengganti Agus tak dari Kemkeu
ILUSTRASI. Produk PT. Kino Indonesia. KONTAN/Baihaki/26/11/2015


Reporter: Amal Ihsan Hadian | Editor: Amal Ihsan

JAKARTA. Bursa calon pengganti Agus Martowardojo sebagai menteri keuangan (Menkeu) mulai ramai. Partai Amanat Nasional (PAN) menilai, sosok pengganti Agus Martowardojo seharusnya tidak berasal dari kalangan internal Kementerian Keuangan.

Politisi PAN Muhammad Hatta mengungkapkan, belum ada pejabat Kementerian Keuangan (Kemkeu) yang memiliki kemampuan seperti Agus. "Saya kira sekapasitas itu di posisi Dirjen belum ada. Masih jauh," kata Hatta saat dihubungi Kontan, Rabu (27/3).

Meski nama dua wakil Menteri Keuangan Mahendra Siregar dan Any Ratnawati sempat muncul dan dijagokan sebagai pengganti Agus, tetapi Hatta tetap menilai keduanya kurang pas untuk posisi tersebut. Menurutnya jika secara administrasi keduanya dianggap mampu tetapi tidak untuk soal pengalaman.

Adapun soal usulan pertukaran posisi antara Agus sebagai Menkeu dan Darmin Nasution sebagai Gubernur Bank Indonesia, ia justru tidak sependapat. Sebab, Meski mengakui jam terbang Darmin yang tinggi sebagai bekas petinggi Kemkeu, Darmin sebentar lagi memasuki usia pensiun.  "Lebih baik dicari pengganti yang lebih muda," katanya.

Politikus PAN itu mengaku hingga kini belum mengetahui siapa sosok yang sudah disiapkan presiden untuk menggantikan Agus. Hatta mengatakan meskipun partainya merupakan anggota koalisi setgab tetapi presiden belum pernah mengkomunikasikannya. "Biasanya sih selalu mengkomunikasikan tetapi untuk pengganti menkeu ini belum," tutupnya.

Seperti diketahui Menteri Keuangan Agus Martowardojo akhirnya memperoleh persetujuan DPR untuk menduduki jabatan barunya sebagai Gubernur Bank Indonesia periode 2013-2018. Ia mengantongi 46 suara anggota komisi keuangan dalam voting yang berlangsung semalam. Dengan demikian maka Presiden mau tidak mau harus mencari pengganti untuk mengisi posisi Menteri Keuangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×