kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45915,63   -7,86   -0.85%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Opsi ganjil-genap kendaraan pribadi di Tol Cikampek saat Lebaran diputus bulan ini


Minggu, 15 April 2018 / 17:56 WIB
Opsi ganjil-genap kendaraan pribadi di Tol Cikampek saat Lebaran diputus bulan ini
ILUSTRASI. CONTRA FLOW TOL CIKAMPEK


Reporter: Ramadhani Prihatini | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) tengah mengkaji kebijakan pengaturan lalu lintas pada musim mudik Lebaran tahun ini. Salah satunya dengan opsi pengaturan plat ganjil genap kendaraan pribadi di jalan tol Jakarta-Cikampek.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemhub,Budi Setiyadi bilang pembatasan tersebut lantaran banyak pembangunan yang dilakukan. Untuk itu, opsi izin kendaraan melaj melawan arus (contra flow) yang selama ini dilakukan dinilai tak cukup.

"Pola (ganjil-genap) ini mungkin atas diskresi polisi pada saat-saat tertentu saja," kata Budi kepada Kontan.co.id, Minggu (15/4).

Diskresi ganjil-genap kendaraan pribadi akan dialihkan pada jalan arteri yang ada. Tapi, untuk finalisasi metodenya, Budi menyebut, akan kembali dibahas dengan berbagai pihak.

"Harusnya akhir bulan ini sudah ada keputusan untuk kita sampaikan ke masyarakat," jelas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×