kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Menteri LHK Siti Nurbaya apresiasi komitmen industri terus produksi kayu legal


Rabu, 30 Januari 2019 / 10:40 WIB
Menteri LHK Siti Nurbaya apresiasi komitmen industri terus produksi kayu legal


Reporter: Tane Hadiyantono | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya mengapresiasi dukungan industri kayu nasional, khususnya dari PT Kayu Lapis Indonesia (KLI) yang berkomitmen dalam menghasilkan produksi kayu yang legal. Menurutnya, legalitas ini merupakan hal penting, karena seringkali produksi kayu Indonesia diragukan legalitasnya oleh negara lain.

"Untuk pertama kalinya dalam 15 tahun saya menjelaskan di PBB (Perserikantan Bangsa-Bangsa) dan FAO (Organisasi Pangan Dunia), bahwa kehutanan Indonesia dikelola dengan baik, bahwa deforestasi kita menurun, dan terima kasih kepada PT KLI yang telah menjadi pelopor untuk tidak ada yang tidak legal dalam industri kita. Pemerintah sangat mendukung dan berterima kasih untuk hal itu," ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa (29/1).

Hal tersebut ia sampaikan saat menghadiri pencanangan Kebangkitan Industri Perkayuan Nasional untuk Kesejahteraan Masyarakat, di Kabupaten Kendal, Provinsi Jawa Tengah baru-baru ini.

Komisaris KLI, Panda Nababan berterima kasih atas kunjungan Menteri LHK.Mayoritas karyawan PT KLI adalah penduduk sekitar, yang diperhatikan kesejahteraannya. "Sejak berdirinya PT KLI di tahun 1977, kami betul-betul taat peraturan, dan tidak pernah terjadi illegal logging, hal ini merupakan suatu kebanggaan bagi kami," klaimnya.

Melalui kunjungan ini, Panda berharap dapat menjadi motivasi bagi kelompok perusahaan lainnya, baik yang dibina pemerintah daerah, UMKM, dan pengusaha petani.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×