kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Menaker himbau perusahaan gelar mudik bersama


Minggu, 12 Juli 2015 / 16:42 WIB
Menaker himbau perusahaan gelar mudik bersama


Reporter: Handoyo | Editor: Mesti Sinaga

JAKARTA. Menteri Ketenagakerjaan M Hanif Dhakiri mengimbau perusahaan-perusahaan menyelenggarakan mudik bersama.

"Saya sudah menyurati seluruh gubernur dan bupati, wali kota agar mendorong perusahaan di wilayahnya untuk memfasilitasi penyelenggaraan mudik Lebaran bersama dengan para pekerjanya," kata Hanif, dalam siaran persnya, Minggu (12/7).

Hanif mengatakan, kegiatan mudik bersama ini merupakan upaya perusahaan memberikan kesejahteraan bagi pekerja dan keluarganya. ini salah satu upaya perusahaan menciptakan hubungan industrial yang harmonis.

Menurut penilaian Hanif, mudik bersama yang diselenggarakan perusahaan baik karena sangat membantu meringankan biaya mudik pekerja.

Dan yang tak kalah penting, “Transportasinya lebih baik dibandingkan dengan menggunakan sepeda motor di mana lebih berisiko, apalagi membawa keluarga dan anak," kata Hanif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×