Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
KONTAN.CO.ID - Kalender Januari 2026 membawa kabar baik bagi masyarakat karena terdapat hari libur nasional yang jatuh tepat menjelang akhir pekan.
Pada Jumat (16/1/2026), pemerintah menetapkan tanggal merah yang membuka peluang terjadinya libur panjang selama tiga hari berturut-turut.
Meski sudah tercantum di kalender, sebagian masyarakat masih bertanya-tanya mengenai 16 Januari 2026 libur apa dan alasan penetapannya sebagai hari libur nasional.
Baca juga: Kalender Libur Januari 2026, Siap-siap Long Weekend Pekan Depan, Catat Jadwalnya
Penetapan tersebut telah diatur secara resmi dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 1497 Tahun 2025; Nomor 2 Tahun 2025; dan Nomor 5 Tahun 2025 tentang hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2026.
16 Januari 2026 libur nasional Isra Mikraj
Berdasarkan SKB 3 Menteri, 16 Januari 2026 ditetapkan sebagai hari libur nasional dalam rangka peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah.
Dengan penetapan tersebut, aparatur sipil negara, pekerja swasta, serta peserta didik mendapatkan hari libur pada tanggal tersebut.
Momentum libur nasional ini menjadi lebih menarik karena berdekatan langsung dengan akhir pekan.
Baca Juga: Haji 2026: Kemenhaj RI Perbanyak Petugas Perempuan dan Linjam TNI/Polri
Potensi long weekend Januari 2026
Hari libur nasional Isra Mikraj pada Jumat, 16 Januari 2026, berlanjut dengan libur akhir pekan pada Sabtu dan Minggu.
Kondisi ini menciptakan long weekend selama tiga hari berturut-turut, yang dapat dimanfaatkan untuk beristirahat atau merencanakan perjalanan singkat.
Berikut SKB 3 Menteri
Berikut rangkaian libur panjang di pertengahan Januari 2026:
- Jumat, 16 Januari 2026: Libur nasional Isra Mikraj
- Sabtu, 17 Januari 2026: Libur akhir pekan
- Minggu, 18 Januari 2026: Libur akhir pekan
Daftar hari libur nasional 2026
Selain libur di Januari, pemerintah juga telah menetapkan 17 hari libur nasional sepanjang tahun 2026 berdasarkan SKB 3 Menteri.
Berikut daftar hari libur nasional 2026:
- 1 Januari: Tahun Baru 2026 Masehi
- 16 Januari: Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
- 17 Februari: Tahun Baru Imlek 2577 Kongzili
- 19 Maret: Hari Suci Nyepi (Tahun Baru Saka 1948)
- 21–22 Maret: Idulfitri 1447 Hijriah
- 3 April: Wafat Yesus Kristus
- 5 April: Kebangkitan Yesus Kristus (Paskah)
- 1 Mei: Hari Buruh Internasional
- 14 Mei: Kenaikan Yesus Kristus
- 27 Mei: Idul Adha 1447 Hijriah
- 31 Mei: Hari Raya Waisak 2570 BE
- 1 Juni: Hari Lahir Pancasila
- 16 Juni: 1 Muharam, Tahun Baru Islam 1448 Hijriah
- 17 Agustus: Proklamasi Kemerdekaan RI
- 25 Agustus: Maulid Nabi Muhammad SAW
- 25 Desember: Kelahiran Yesus Kristus
Baca Juga: ICW: Pembagian 50:50 Kuota Haji Langgar UU, Rente Bisa Tembus Rp 396 Miliar
Daftar cuti bersama tahun 2026
Selain hari libur nasional, pemerintah juga menetapkan 8 hari cuti bersama pada 2026.
Berikut daftar cuti bersama 2026:
- 16 Februari: Tahun Baru Imlek 2577 Kongzili
- 18 Maret: Hari Suci Nyepi
- 20, 23, dan 24 Maret: Idulfitri 1447 Hijriah
- 15 Mei: Kenaikan Yesus Kristus
- 28 Mei: Idul Adha 1447 Hijriah
- 24 Desember: Kelahiran Yesus Kristus
Dengan adanya libur nasional Isra Mikraj pada 16 Januari 2026, kalender Januari menjadi salah satu bulan pembuka tahun yang menawarkan libur panjang akhir pekan.
Momentum ini dapat dimanfaatkan masyarakat untuk mengatur waktu istirahat, merencanakan liburan singkat, atau sekadar mengisi ulang energi sebelum kembali beraktivitas.
Tonton: OTT KPK di DJP, Ditjen Pajak Minta Maaf dan Janji Perkuat Integritas
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com berjudul "Kalender Januari 2026, Siap-siap Libur Panjang Akhir Pekan Ini"
Selanjutnya: Wall Street Reli: S&P 500, Dow Capai Rekor Penutupan Tertinggi Lagi, Walmart Perkasa
Menarik Dibaca: Promo Genki Sushi B1G1 Gratis Chicken Curry Bowl, Berlaku 7 Hari Saja
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













