kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Likuiditas perekonomian naik, ini kata ekonom BCA


Minggu, 03 Januari 2021 / 21:16 WIB
Likuiditas perekonomian naik, ini kata ekonom BCA
ILUSTRASI. Ekonom Bank Central Asia (BCA) David Sumual


Reporter: Bidara Pink | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Likuiditas perekonomian atau uang beredar dalam arti luas (M2) nampak meningkat tipis pada bulan November 2020. Bank Indonesia (BI) mencatat, posisi M2 pada bulan laporan sebesar Rp 6.817,5 triliun atau naik dari posisi pada bulan Oktober 2020 yang sebesar Rp 6.780,8 triliun.

Kepala ekonom Bank Central Asia (BCA) David Sumual melihat, kalau peningkatan M2 tersebut dipengaruhi oleh peningkatan uang beredar dalam arti sempit (M1).

Menurut data bank sentral, M1 pada November 2020 sebesar Rp 1.799,1 triliun atau naik dari Rp 1.782,2 triliun pada bulan Oktober 2020. “Biasanya kalau M1 naik, M2 juga akan naik. Peningkatan M1 ini berarti aktivitas bisnis dan mobilitas ekonomi sudah mulai meningkat,” ujar David kepada Kontan.co.id, Minggu (3/1).

Baca Juga: Saham-saham ini bisa dicermati di awal perdagangan 2021

Peningkatan likuiditas perekonomian juga dipandang David sebagai dampak dari belanja pemerintah yang makin moncer di bulan November 2020. Ditambah, sudah mulai adanya aliran modal asing yang masuk ke dalam negeri pada bulan November 2020, yang bahkan sudah mulai nampak sejak Oktober 2020. 

Sementara di tahun 2021, David memperkirakan kalau likuiditas perekonomian bakal lebih meningkat lagi. Hal ini tak lepas dari adanya vaksin yang bisa mendorong optimisme dalam melakukan aktivitas ekonomi. “Kalau orang makin yakin, mobilitasnya akan meningkat, dan ini mempercepat peredaran uang. Ini pengaruh yang paling besar,” tandasnya. 

Selanjutnya: Saham-saham ini bisa dicermati di awal perdagangan 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×