kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Konsumen optimistis prospek ekonomi 6 bulan ke depan bakal cerah


Senin, 10 Mei 2021 / 13:55 WIB
Konsumen optimistis prospek ekonomi 6 bulan ke depan bakal cerah
ILUSTRASI. Konsumen optimistis prospek ekonomi 6 bulan ke depan bakal cerah


Reporter: Bidara Pink | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Optimisme konsumen akan perkiraan kondisi ekonomi 6 bulan ke depan terpantau meningkat. Ini terlihat dari Indeks Ekspektasi Kondisi Ekonomi (IEK) April 2021 yang sebesar 122,6 atau lebih tinggi dari 114,1 pada Maret 2021. 

“Ekspektasi konsumen terhadap adanya ekspansi kegiatan usaha, adanya kenaikan penghasilan dan ketersediaan lapangan kerja yang lebih banyak pada 6 bulan ke depan terpantau menguat,” tulis Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono, Senin (10/5). 

Erwin lalu memerinci, konsumen memperkirakan ekspansi kegiatan usaha secara umum pada 6 bulan yang akan datang meningkat, terindikasi dari Indeks Ekspektasi Kegiatan Usaha April 2021 yang tercatat 123,2 lebih tinggi dari 111,0 pada bulan sebelumnya. 

Indeks mengalami peningkatan pada seluruh kategori tingkat pengeluaran, terutama responden dengan pengeluaran Rp 1 juta hingga Rp 2 juta per bulan. Ditinjau menurut kategori usia, ekspektasi terhadap kegiatan usaha ke depan juga terpantau menguat pada seluruh kelompok usia. 

Baca Juga: BI: Keyakinan konsumen akan kondisi ekonomi saat ini meningkat

Responden juga memperkirakan ketersediaan lapangan kerja pada 6 bulan mendatang akan meningkat, terindikasi dari Indeks Ekspektasi Ketersediaan Lapangan Kerja April 2021 sebesar 117,9 atau meningkat dibandingkan 109,8 pada bulan sebelumnya. 

Berdasarkan tingkat pendidikan, Indeks Ekspektasi Ketersediaan Lapangan Kerja terpantau menguat seluruh kategori, terutama pada kelompok responden dengan latar belakang pendidikan Akademi. Di sisi usia, peningkatan indeks juga terjadi pada seluruh kelompok responden. 

Konsumen juga memprakirakan adanya kenaikan penghasilan pada 6 bulan ke depan, terindikasi dari Indeks Ekspektasi Penghasilan sebesar 126,7, meningkat dari 121,5 pada bulan sebelumnya. 

Kenaikan indeks terjadi pada seluruh kategori pengeluaran, tertinggi pada responden dengan pengeluaran Rp 2,1 juta hingga Rp 3 juta per bulan. Sementara dari sisi usia, kenaikan indeks tertinggi terjadi pada kelompok usia responden 41-50 tahun. 

Selanjutnya: Indeks Kepercayaan Konsumen (IKK) April 2021 positif, BI: Konsumen makin optimistis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×