kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.934.000   -11.000   -0,57%
  • USD/IDR 16.341   27,00   0,17%
  • IDX 7.544   12,60   0,17%
  • KOMPAS100 1.047   -4,04   -0,38%
  • LQ45 795   -5,29   -0,66%
  • ISSI 252   0,56   0,22%
  • IDX30 411   -3,03   -0,73%
  • IDXHIDIV20 472   -7,09   -1,48%
  • IDX80 118   -0,54   -0,46%
  • IDXV30 121   -0,69   -0,57%
  • IDXQ30 131   -1,32   -1,00%

Konflik Thailand-Kamboja Berdampak ke Ekonomi Indonesia? Ini Kata Airlangga


Jumat, 25 Juli 2025 / 15:02 WIB
Konflik Thailand-Kamboja Berdampak ke Ekonomi Indonesia? Ini Kata Airlangga
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memastikan bahwa ketegangan berkepanjangan di perbatasan Thailand dan Kamboja belum akan berdampak terhadap perekonomian Indonesia.


Reporter: Dendi Siswanto | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memastikan bahwa ketegangan berkepanjangan di perbatasan Thailand dan Kamboja belum akan berdampak terhadap perekonomian Indonesia.

"Kalau perang Kamboja-Thailand belum berdampak. Ini juga kan masih dalam tanda petik terbatas," ujar Airlangga kepada awak media di Jakarta, Jumat (25/7).

Sayangnya, Airlangga tidak memerinci lebih lanjut dampak yang ditimbulkan apabila konflik kedua negara tersebut terjadi secara berkepanjangan.

Baca Juga: Konflik Thailand-Kamboja: Sengketa Perbatasan Selama Satu Abad

Untuk diketahui, ketegangan berkepanjangan di perbatasan Thailand dan Kamboja kembali meledak menjadi bentrokan bersenjata pada Kamis (18/7/2025).  Sedikitnya 12 orang tewas, puluhan lainnya luka-luka, dan ribuan warga sipil harus mengungsi ke tempat aman. 

Konflik ini pecah di sekitar wilayah kuil kuno Prasat Ta Muen Thom, yang terletak di Provinsi Surin, Thailand, namun juga diklaim oleh Kamboja sebagai bagian dari warisan budaya mereka. 

Selanjutnya: Promo Alfamart Carnaval Ice Cream sampai 31 Juli 2025, Aice Histeria Beli 2 Rp 14.000

Menarik Dibaca: Promo Alfamart Carnaval Ice Cream sampai 31 Juli 2025, Aice Histeria Beli 2 Rp 14.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] AI-Driven Financial Analysis Executive Finance Mastery

[X]
×