Reporter: Abdul Basith Bardan | Editor: Noverius Laoli
Bonus atlet itu disebut Gatot tak terpengaruh oleh kondisi pandemi virus corona (Covid-19). Hak atlet tersebut dipastikan tak terpotong dalam refocusing anggaran penanganan Covid-19. "Memang kami ada pemotongan anggaran, tetapi terkait dengan haknya atlet ini tidak boleh kami potong," terang Gatot.
Sebagai informasi, Kemenpora telah menyiapkan anggaran prestasi atlet setiap tahunnya. Hal itu dengan memperhitungkan agenda penggelaran olahraga internasional yang akan dilakukan.
Selain naiknya bonus yang diberikan, penyaluran pun dilakukan dengan cepat. Gatot menyebut penyaluran bonus atlet olimpiade saat ini merupakan yang tercepat selama Indonesia mengirimkan atlet dalam gelaran olahraga terbesar dunia itu.
Selanjutnya: Atlet India ini dapat bonus pizza gratis seumur hidup, usai raih medali Olimpiade
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News