kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45845,50   -13,12   -1.53%
  • EMAS1.347.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kebanyakan Hari Libur dan Cuti Bersama, Ekonomi Indonesia Dikhawatirkan Terganggu


Kamis, 23 Mei 2024 / 14:15 WIB
Kebanyakan Hari Libur dan Cuti Bersama, Ekonomi Indonesia Dikhawatirkan Terganggu
ILUSTRASI. Ilustrasi tanggal merah bulan Maret 2022. Kebanyakan Hari Libur dan Cuti Bersama, Ekonomi Indonesia Dikhawatirkan Terganggu


Reporter: Dendi Siswanto | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Ekonom Senior Raden Pardede menilai bahwa banyaknya tanggal merah atau hari libur di Indonesia bisa mengganggu perekonomian domestik, khususnya kegiatan dunia usaha. 

Ia menjelaskan, akibat banyaknya hari libur maka produksi di suatu perusahaan bisa menurun. Hal ini dikarenakan banyak karyawan yang harus diliburkan pada saat tanggal merah maupun cuti bersama.

"Karena bulan ini (Mei) saja liburnya banyak sekali, dua minggu lalu kan libur 3 hari, ini libur lagi 2 hari, ada hari kejepitkan sekarang. Terlalu banyak libur sih jadi kita harus memahami itu, karena kalau gak kan produksi mereka pada berkurang," ujar Raden kepada awak media di Jakarta, Selasa (21/5).

Baca Juga: Ada Banyak Hari Libur Bulan Ini, Cek Tanggal Merah & Cuti Bersama Maret 2024

Menurutnya, libur keagamaan di negara lain lebih sedikit lantaran hanya beberapa agama saja yang diakomodasi. Oleh karena itu, dunia usaha di negara lain tidak terlalu berpengaruh oleh libur yang panjang sehingga tidak menganggu kegiatan dunia usaha.

Tidak hanya itu, Raden menyebut, banyaknya hari libur juga berpengaruh kepada murid-murid yang menempuh pendidikan. 

"Sebetulnya bukan hanya berpengaruh kepada pekerja dan dunia usaha, juga kepada murid-murid juga, jangan-jangan jam belajar mereka juga berkurang dibandingkan murid-murid negara lain yang liburnya lebih kecil," katanya.

Baca Juga: Siap-siap Libur Panjang, Ada Hari Libur & Cuti Bersama, Cek Tanggal Merah Mei 2024

Untuk itu, dirinya mengusulkan kepada pemerintah agar hari libur keagamaan bisa dikurangi. Hal ini mengingat banyaknya agama yang diakui pemerintah dan dampaknya bagi dunian usaha dan pendidikan.

"Jadi harapan saya kita harus memikir ulang namanya libur bersama. Bahkan, ini usal saya yang lebih besar mungkin ini masing-masing tokoh agama juga memikirkan jangan terlampau banyak juga libur keagamaan ini," kata Raden.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×