kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,02   -8,28   -0.91%
  • EMAS1.318.000 0,61%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jelang Lebaran, pemerintah tambah stok premium 600.000 kiloliter


Kamis, 21 Juli 2011 / 18:59 WIB
Jelang Lebaran, pemerintah tambah stok premium 600.000 kiloliter
ILUSTRASI. Erick Thohir menunjuk Arisudono Soerono sebagai direktur utama Danareksa


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Edy Can

JAKARTA. Pemerintah akan menambah pasokan bahan bakar minyak (BBM) khususnya premium menjelang Lebaran. Penambahan volume premium sebagai antisipasi melonjaknya konsumsi pada hari raya tersebut.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Evita Legowo mengatakan, volume premium untuk Lebaran ditambah sebesar 600.000 kiloliter. Menurutnya, pasokan premium ini akan disalurkan untuk hari-hari tertentu yang dinilai merupakan puncak Lebaran. "Kami akan cari yang merupakan puncak arus mudik. Jadi kami cari antara H-4 dan H+4," katanya, Kamis (21/7).

Evita menyatakan stok BBM secara nasional masih aman. Dia mengatakan cadangan premium cukup untuk 16,5 hari dan solar selama 20 hari.

Perihal adanya kelangkaan BBM di sejumlah daerah seperti di Surabaya, Evita membantahnya. Dia mengatakan, pasokan BBM di daerah tersebut hanya terlambat.

Menurutnya, setiap daerah saat mempunyai kuota yang mencapai 12 hari, 15 hari dan 20 hari. "Ada beberapa daerah yang melebihi kuota," katanya.

Sebelumnya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah menginstruksikan para bawahannya untuk bersiap mengantisipasi Lebaran. Dia meminta para jajarannya memastikan kesediaan stok pangan, infrastruktur dan transportasi. "Tiga hal itu penting untuk kami kelola dengan baik agar masyarakat mendapat pelayanan yang baik dalam Ramadan dan Idul fitri," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×