kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Industri manufaktur mulai serap tenaga kerja


Kamis, 03 Juni 2021 / 07:30 WIB
Industri manufaktur mulai serap tenaga kerja


Reporter: Bidara Pink | Editor: Adinda Ade Mustami

KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Kinerja industri manufaktur semakin cerah. Kabar baiknya, penyerapan tenaga kerja juga meningkat. Sayangnya, peningkatan tersebut bukan karena pembukaan lapangan kerja baru.

IHS Markit mencatat, Purchasing Managers' Index (PMI) Manufaktur Indonesia pada  Mei 2021 sebesar 55,3, naik dari bulan April yang sebesar 54,6. PMI Manufaktur Mei merupakan rekor tertinggi  tiga bulan berturut-turut. 

IHS Markit menyebut ini menunjukkan kondisi bisnis kini telah menguat dalam tujuh bulan berturut-turut. Kinclongnya kinerja manufaktur kali ini, sejalan dengan naiknya permintaan baru internasional pada bulan kedua. Ini yang kemudian memicu kenaikan produksi manufaktur pada bulan Mei 2021. 

Kenaikan produksi ini respon untuk memenuhi permintaan saat ini dan antisipasi dari permintaan yang akan datang. Hal ini berdampak positif terhadap tenaga kerja.

IHS Markit mencatat, terjadi peningkatan penyerapan jumlah tenaga kerja kali pertama sejak 15 bulan yang lalu. Sejalan dengan kenaikan jumlah tenaga kerja ini, tingkat kenaikan pekerjaan yang belum terselesaikan pun berkurang, meski penumpukan pekerjaan masih tetap naik dalam tiga bulan berjalan.

Jingyi Pan, Direktur Asosiasi Ekonomi di IHS Markit mengatakan, sektor manufaktur Indonesia berkembang cepat pada bulan Mei 2021. Hanya saja, kendala pasokan masih menjadi masalah yang belum terselesaikan. "Akibatnya, terjadi kenaikan harga pada seluruh sektor manufaktur," kata Pan dalam keterangannya, Rabu (2/6).

Namun demikian, pengusaha tetap optimistis dengan kondisi manufaktur ke depan. Hal ini sejalan dengan harapan kondisi pandemi Covid-19 terus membaik.

Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan Febrio Nathan Kacaribu mengatakan, kenaikan PMI Manufaktur menggambarkan adanya kenaikan output, permintaan baru, serta pembelian. 




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×