Sumber: Kompas.com | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan, ritme kerja di kabinet Presiden Joko Widodo-Ma’ruf Amin sangat tinggi.
Selama empat bulan menjadi menteri, dirinya mengaku sudah puluhan kali dipanggil Jokowi untuk melakukan rapat terbatas (ratas).
Baca Juga: Jokowi lantik Aan Kurnia jadi Kepala Bakamla
“Mohon maaf harusnya jadwalnya pagi, tapi karena presidennya ini gila kerja jadi saya ratas dulu,” ujar Erick saat memberi sambutan di acara BUMN Membangun Talenta Muda di Indonesia, Rabu (12/2).
Dalam acara ini seharusnya Erick dijadwalkan memberi sambutan pada pukul 08.00 WIB. Namun, karena ada ratas, Erick baru bisa hadir pada siang harinya.
Menurut Erick, Presiden Jokowi menggelar rapat untuk membahas bagaimana cara memajukan perekonomian Indonesia.
Baca Juga: Airlangga janji pemerintah akan buka impor bahan baku untuk industri baja
“Saya sudah ratas mungkin 30 kali, tak sembarang ratas, saya ikut ratas untuk percepatan investasi dan persaingan industri baja. Kebetulan setiap ratas harus datang, kan nasib,” kata Erick.
Mantan pemilik klub sepak bola Inter Milan itu menambahkan, ratas yang kerap digelar pemerintah bukan hanya sekedar kumpul-kumpul para menteri.
Menurut dia, dalam ratas tersebut Presiden ingin program yang sudah direncanakan pemerintah berjalan dengan semestinya.
Baca Juga: Ini daftar wamen Jokowi yang rangkap jabatan dan dipersoalkan banyak pihak
“Rapat terbatas ini bukan rapat-rapatan tapi bagaimana memastikan semua agenda yang harus dilakukan pemerintah harus berjalan dengan benar bukan menjadi wacana," ucap dia. (Akhdi Martin Pratama)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Erick Thohir: Presiden Jokowi Gila Kerja"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News