Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Eddy menempatkan putranya, Alvin Sariatmadja, sebagai Presiden Direktur Emtek atau PT Elang Mahkota Teknologi. Tahun 2019 Emtek juga berkongsi dengan Alibaba untuk mengembangkan pembayaran digital Dana. Total kekayaannya sebesar US$ 780 juta atau sekitar Rp 10,96 triliun dan berada di urutan ke-41 orang paling kaya di Indonesia.
Baca Juga: Ini dua perempuan yang masuk daftar 50 orang paling tajir Indonesia
Chairul Tanjung
Chairul Tanjung atau akrab disapa CT merupakan pendiri CT Corp. Selain konglomerasi media, perusahaannya merambah bisnis ritel dan perbankan. Sejumlah perusahaan yang dimilikinya antara lain Transmart Carrefour, Bank Mega, Trans TV, Trans7, dan Trans Studio. Bisnis lainnya yang dirambah CT Corp antara lain restoran, asuransi, travel, hingga perkebunan kelapa sawit.
Dicatat Forbes, total kekayaan CT sebesar US$ 3,6 miliar atau sekitar Rp 50,59 triliun dan berada di posisi ke-9 daftar orang terkaya di Indonesia.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "3 Pemilik Stasiun Televisi di Indonesia, Siapa Paling Kaya?"
Penulis : Muhammad Idris
Editor : Bambang Priyo Jatmiko
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News