Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
SURABAYA. Anggota Dewan Pembina DPP Partai Demokrat Dede Yusuf mengaku siap jika diberi kepercayaan menjabat Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat. Sebagai kader, Dede mengatakan, akan melaksanakan semua tugas yang diberikan partai.
"Secara prinsip saya siap ditugaskan apa saja di partai," kata Dede, saat dijumpai di arena Kongres IV Partai Demokrat, di Hotel Shangri-La, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (12/5).
Dari informasi yang dihimpun Kompas.com, ada tiga calon kuat kandidat Sekjen Partai Demokrat jika Susilo Bambang Yudhoyono kembali terpilih sebagai Ketua Umum Partai Demokrat periode 2015-2020. Mereka adalah Dede Yusuf yang saat ini menjadi Ketua Komisi IX DPR, Edhie Baskoro Yudhoyono yang saat ini menjabat Sekjen DPP Partai Demokrat, dan Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR, serta Michael Wattimena yang saat ini menjabat Sekretaris Fraksi Partai Demokrat di DPR dan Wakil Ketua Komisi V DPR.
Menurut Dede, Demokrat memiliki banyak kader potensial untuk menjabat posisi sekjen. Ia berharap siapa pun yang terpilih menjadi ketua umum dan sekjen dapat bersama-sama membesarkan Partai Demokrat.
"Kita mendorong roda organisasi, kita support siapa pun, siapa saja yang menjadi ketum dan sekjen," ujarnya.
Mengenai calon ketua umum, ada nama lain selain SBY yang digadang-gadang akan maju berkompetisi, yaitu Gede Pasek Suardika, Marzuki Alie, dan Ahmad Mubarok. Dari nama-nama itu, hanya SBY yang diklaim mendapat dukungan dari mayoritas pemilik suara dalam Kongres IV yang terdiri dari unsur pengurus pusat, pengurus kabupaten/kota dan provinsi.
Kongres IV Partai Demokrat akan dibuka pada Selasa (12/5) malam. Acara pembukaan akan dihadiri oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah pimpinan partai dari Koalisi Indonesia Hebat dan Koalisi Merah Putih. (Indra Akuntono)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News