kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Badan Tanah Catat Realisasi Lahan Reforma Agraria Capai 3.626 Ha


Jumat, 10 Mei 2024 / 18:23 WIB
Badan Tanah Catat Realisasi Lahan Reforma Agraria Capai 3.626 Ha
ILUSTRASI. Warga menunjukkan sertipikat tanah usai diserahkan dalam program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Taman Budaya Raden Saleh, Semarang, Jawa Tengah, Senin (8/1/2024). Badan Tanah Catat Realisasi Lahan Reforma Agraria Capai 3.626 Ha.


Reporter: Arif Ferdianto | Editor: Noverius Laoli

Untuk diketahui, reforma agraria merupakan program strategis nasional (PSN) yang ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

Program ini memiliki peran penting dalam upaya pemerataan struktur penguasaan, pemilikan, penggunaan, dan pemanfaatan tanah, serta penyelesaian konflik agraria, untuk mewujudkan ekonomi berkeadilan.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Suyus Windayana menjelaskan bahwa Reforma Agraria telah berhasil memberi dampak positif bagi masyarakat, sehingga program ini diharapkan dapat terus berjalan.

Baca Juga: Bank tanah ditargetkan terbentuk akhir tahun 2021

Sejumlah dampak positif yang dirasakan masyarakat mulai dari mendapat kepastian hukum, konflik terselesaikan, hingga mendapatkan akses yang bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat. Namun, evaluasi tentu tetap harus dilakukan agar program Reforma Agraria ini bisa berkelanjutan.

Adapun, dalam pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) pada Kementerian ATR/BPN tahun 2020-2024, Kementerian ATR/BPN melaporkan sudah banyak capaian yang dilakukan terkait Reforma Agraria.

Beberapa di antaranya ialah terselesaikannya 24 konflik pertanahan yang termasuk dalam Lokasi Prioritas Reforma Agraria (LPRA), telah diserahkannya 2,2 juta hektare tanah atau kepada masyarakat melalui Redistribusi Tanah hasil penyelesaian konflik, tanah telantar atau tanah negara lainnya.

Baca Juga: Bank Tanah Punya Modal Lahan 25.00 Hektar

Selain itu, telah dilaksanakan pula pemberdayaan ekonomi kepada 368.000 kepala keluarga yang menjadi subjek Reforma Agraria, baik itu pemberian modal ataupun pendampingan. Angka-angka tersebut menunjukkan sejumlah capaian terkait Reforma Agraria berhasil melampaui target.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×