kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jalanan amblas, tol Jagorawi macet total


Kamis, 10 Januari 2013 / 00:18 WIB
Jalanan amblas, tol Jagorawi macet total
ILUSTRASI. Kamis (16/9), harga saham BUKA turun 1,72% dalam sehari di penutupan bursa. REUTERS/Willy Kurniawan


Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Tol Jagorawi dari arah Jakarta ke Bogor macet total malam ini (8/1). Hasbi Maulana, salah seorang pengguna tol Jagorawi menuturkan, hingga berita ini diturunkan, antrean mobil tampak mengular akibat kerusakan jalan di KM 14 arah Bogor.

"Saya melihat, satu hingga dua ruas jalan dari empat ruas yang ada amblas," jelasnya. Dia menambahkan, jalanan yang amblas tersebut terjadi persis di pintu tol Cibubur. Sebagian jalan yang rusak ditutupi terpal.

Akibat jalanan yang amblas tersebut, kemacetan pun tak dapat dihindari. Memang, terdapat sejumlah petugas yang turut mengatur lalu lintas. Namun hal itu tidak membantu. Bahkan, tak sedikit pengguna tol yang memilih untuk bermalam di rest area Pasar Rebo.

Sebelumnya, jalan tol Jagorawi ini bergelombang yang disinyalir akibat perbaikan jalan yang belum tuntas. Jalanan bergelombang ini terjadi di dua arah jalan tol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×