kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

SBY bidik sendiri nama calon menteri


Rabu, 05 Oktober 2011 / 19:15 WIB
SBY bidik sendiri nama calon menteri
ILUSTRASI. Pekerja beraktivitas di kawasan pabrik PT Smelting, Gresik, Jawa Timur, Jumat (17/3). Perusahaan pengelola bahan baku konsentrat PT Freeport Indonesia


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Djumyati P.

JAKARTA. Staf khusus Presiden bidang Komunikasi Politik, Daniel Sparringa menegaskan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membidik sendiri nama calon menteri dalam reshuffle atau perombakan Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II. Meski demikian, SBY juga menerima nama-nama yang datang dari publik.

"Selain yang dibidik sendiri oleh presiden, nama-nama juga datang dari masyarakat luas, masuk melalui SMS, surat, email, dan faks," katanya Rabu (5/10).

Menurutnya, SBY menghargai semua pandangan dan menerima sebagai sinyal kuat akan besar harapan, kepercayaan, dan dukungan emosional padanya. Menyangkut nanti nama calon menteri berasal dari partai politik, Daniel menjelaskan ini persoalan sensitif.

Hal yang pasti menurutnya, SBY bakal menggunakan semua kekuasaan dan kewenangan untuk menempatkan kepentingan bangsa di atas semuanya. "Ia juga akan memakai nalar dan kebajikan yang dimilikinya agar pada akhirnya kita memiliki keputusan yang tepat," katanya.

Daniel menyebutkan saat ini SBY melakukan percakapan eksklusif dengan Wakil Presiden Boediono. "Kantornya juga berdinding tebal dan kedap suara. Saya tidak memiliki informasi itu untuk dibagi pada khalayak," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×