kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.468.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.946   0,00   0,00%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

Sandiaga Uno Pastikan KTT ASEAN Bangkitkan Ekonomi Labuan Bajo


Rabu, 10 Mei 2023 / 11:46 WIB
Sandiaga Uno Pastikan KTT ASEAN Bangkitkan Ekonomi Labuan Bajo
ILUSTRASI. Petugas membersihkan halaman kamar di Loccal Collection Hotel, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (9/5/2023).


Reporter: Lailatul Anisah | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hajatan besar Konferensi Tingkat Tingkat Tinggi ASEAN telah dibuka dan berlangsung di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).  

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno memastikan penyelenggaraan KTT ke-42 ASEAN 2023 di Labuan Bajo akan memberikan dampak pada masyarakat khususnya dalam mendorong kebangkitan ekonomi dan terbukanya lapangan kerja.

Sandiaga mengatakan, saat ini mata masyarakat ASEAN dan dunia akan tertuju ke Indonesia khususnya Labuan Bajo. Pelibatan masyarakat khususnya pelaku UMKM dan juga faktor-faktor keberlanjutan jadi salah satu faktor yang diperhatikan.

Hal ini akan menjadi tolok ukur dari kesuksesan penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi ke-42 ASEAN 2023.

Baca Juga: KTT ASEAN Dimulai, Bahas Pembentukan Dana Pandemi

“Setelah kita sukses menyelenggarakan KTT G20, saya melihat banyak sekali UMKM yang terlibat seperti saat side event pesta rakyat yang dilaksanakan pada (hari) Minggu lalu, 70 UMKM dan 6.000 pengunjung hadir. Juga mobil-mobil listrik hadir di sini sebagai bentuk bagian dari green destination,” ujar Sandiaga dalam keteranganya, Rabu (10/5).

Tren pariwisata setelah penyelenggaraan KTT ASEAN di Labuan Bajo akan positif. Labuan Bajo akan menjadi destinasi yang diminati.

Pemerintah juga sudah menyiapkan infrastruktur, kesiapan sumber daya manusia, serta rantai pasok dari kebutuhan industri pariwisata dan ekonomi kreatif di Labuan Bajo.

Sebagai salah satu destinasi pariwisata super prioritas, Labuan Bajo memiliki daya tarik wisata unggulan. Di antaranya, para wisatawan bisa menikmati Labuan Bajo dengan Live on Board (LOB) yang diinisiasi dan dirintis oleh para pelaku parekraf di Indonesia.

Menurutnya hal ini akan menunjukan sisi terbaik dari pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan, selain juga keberadaan Komodo sebagai daya tarik utama.

Baca Juga: Timor Leste Sampaikan Komitmennya Menjadi Anggota Penuh ASEAN

“Kalau dulu yang dijual resort dan hotel yang megah, sekarang dengan konsep personalize, customize, localize, dan smaller in size, phinisi-phinisi ini harus menjadi unggulan dan memberikan dampak bagi geliat ekonomi masyarakat dan menambah kesejahteraan masyarakat Labuan Bajo,” kata Sandiaga.

"Kita harapkan target dari total kunjungan sesuai dengan kapasitas Bandara Internasional Komodo 1,1 juta bisa tercapai, tapi yang harus diperhatikan adalah dampak dari ekonomi lokalnya, kepada lapangan kerja masyarakat. UMKM setempat ini yang harus kita utamakan dan harus kita perkuat,” tambah Sandiaga. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×