Sumber: Kompas.com | Editor: Noverius Laoli
Satu meninggal dunia Hingga Kamis sore, pemerintah menyatakan ada 34 kasus virus Corona atau Covid-19 di Indonesia. Namun, ada satu pasien Covid-19 yang meninggal dunia, yaitu kasus 25. Dia meninggal dunia pada Selasa (10/3/2020) dini hari, sekitar pukul 02.00.
Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona, Achmad Yurianto menjelaskan bahwa pasien kasus 25 itu sudah masuk rumah sakit dalam kondisi sakit berat.
WHO resmi mengumumkan wabah Covid-19 sebagai pandemi global. Hal ini diumumkan Rabu (11/3/2020) malam.
Baca Juga: Harga minyak rebound 2% namun tetap cetak rekor penurunan mingguan terbesar
Terjangkit Corona Dalam waktu kurang dari tiga bulan, Covid-19 telah menginfeksi lebih dari 126.000 orang di 123 negara, dari Asia, Eropa, AS, hingga Afrika Selatan. "Dalam dua minggu terakhir jumlah kasus di luar China telah meningkat tiga belas kali lipat dan jumlah negara yang terkena dampak meningkat tiga kali lipat," kata Direktur Jenderal WHO Dr. Tedros Adhanom Ghebreyesusus dalam konferensi pers di kantor pusat WHO di Jenewa.
"Dalam beberapa hari hingga minggu ke depan, kami melihat kemungkinan jumlah kasus, jumlah kematian, dan jumlah negara terdampak akan melonjak lebih tinggi," imbuhnya dilansir CNBC, Kamis (12/3/2020). (Ryana Aryadita Umasugi)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Pasien Sembuh dari Virus Corona di Indonesia"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News