kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Pendaftaran ditutup 21 Juli, ini instansi & formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK


Senin, 19 Juli 2021 / 07:56 WIB
Pendaftaran ditutup 21 Juli, ini instansi & formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK
ILUSTRASI. Pendaftaran ditutup 21 Juli, ini instansi & formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Pendaftaran seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2021 segera memasuki batas akhir. Untuk kamu pemilik ijazah SMA/SMK sederajat juga bisa ikut seleksi CPNS 2021. Setidaknya ada sembilan instansi pemerintah pusat yang membuka pendaftaran dan formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat.

Seperti diketahui, pendaftaran seleksi CPNS 2021 dibuka sejak 30 Juni dan akan ditutup pada 21 Juli mendatang. Peluang lulusan SMA/SMK sederajat dalam seleksi CPNS 2021 sangat besar karena banyak instansi yang membutuhkan.

Ya, lulusan SMA / SMK dan sederajat bisa ikut pendaftaran seleksi CPNS 2021. Sejumlah instansi pemerintah membuka seleksi CPNS 2021 untuk pemilik ijazah SMA/SMK dan sederajat.

Saat ini, masyarakat yang berminat mengikuti seleksi CPNS 2021 dapat melakukan pendaftaran melalui laman SSCASN, sscasn.bkn.go.id. Seleksi CPNS tahun ini turut membuka kesempatan bagi lulusan SMA/SMK sederajat.

Bahkan, peluang lulusan SMA/SMK sederajat untuk lolos seleksi CPNS 2021 sangat besar. Pasalnya, sejumlah instansi pemerintah membuka banyak formasi untuk pemilik ijazah SMA/SMK sederajat dalam seleksi CPNS 2021.

Berikut instansi yang membuka formasi CPNS 2021 bagi lulusan SMA / SMK sederajat:

1. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK)

Instansi pertama yang membuka formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah KLHK. Berdasarkan informasi resmi, KLHK membuka formasi bagi lulusan SMK di bidang Kehutanan atau Pertanian untuk menjadi Polisi Hutan.

Formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK di instansi ini yaitu:

  • Pelaksana Pemula/Pemula-Polisi Kehuatanan
  • Pemula-Pengendali Ekosistem Hutan

Baca juga: Inilah daftar instansi yang menerima lulusan SMA dalam seleksi pendaftaran CPNS 2021

2. Kejaksaan Agung

Instansi kedua yang membuka formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah Kejaksaaan Agung. Kejaksaan Agung membuka 990 formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat.

Berdasarkan Pengumuman Nomor: Peng-01/C/Cp.2/06/2021 tentang Pelaksanaan Seleksi Pengadaan CPNS Kejaksaan RI Tahun Anggaran 2021, formasi CPNS untuk kualifikasi pendidikan SMA/SMK sederajat di instansi ini yaitu

  • Pengadministrasi Penanganan Perkara, sebanyak 496 formasi
  • Pengawal Tahanan, sebanyak 494 formasi

Simak daftar instansi yang membuka seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat di halaman selanjutnya

3. Kementerian Pertahanan (Kemenhan)

Instansi ketiga yang membuka formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah Kemenhan. Kemenhan juga membuka sejumlah formasi CPNS 2021 yang dapat diisi oleh mereka lulusan SMA/SMK sederajat.

Berdasarkan Pengumuman Nomor: PENG/I/ VI /2021 tentang Pelaksanaan Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Tahun Anggaran 2021, formasi CPNS untuk lulusan SMA/SMK sederajat di instansi ini adalah

  • Pengemudi ambulans, sebanyak 2 formasi
  • Pemula-Kataloger, sebanyak 17 formasi (umum dan putra putri Papua dan Papua Barat)

4. Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham)

Instansi keempat yang membuka formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah Kemenkumham. Instansi ini membuka hampir 4.000 formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA sederajat. Melalui

Pengumuman Nomor: SEK.KP.02.01-520, terdapat dua formasi seleksi CPNS 2021 yang dibuka untuk kualifikasi pendidikan SMA/SMK sederajat yaitu:

  • Penjaga Tahanan, sebanyak 3.876 formasi
  • Pemeriksa Keimigrasian, sebanyak 95 formasi

5. Badan Intelijen Negara (BIN)

Instansi kelima yang membuka formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah BIN. Berdasarkan Pengumuman Nomor: Peng-03/VI/2021 tentang Seleksi Penerimaan CPNS BIN Tahun Anggaran 2021, instansi ini membuka sejumlah formasi untuk lulusan SMA sederajat.

Adapun formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat di instansi ini antara lain:

  • Pengadministrasi Rekam Medis dan Informasi, sebanyak 15 formasi
  • Pramu Laboratorium, sebanyak 13 formasi Informasi

Simak daftar instansi yang membuka seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat di halaman selanjutnya

6. Kementerian Perhubungan (Kemenhub)

Instansi keenam yang membuka formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah Kemenhub. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membuka beberapa formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/sederajat.

Dalam Pengumuman Nomor: PG.6 Tahun 2021 tentang Penerimaan CPNS di Lingkungan Kemenhub Formasi Tahun Anggaran 2021, berikut posisi CPNS 2021 lulusan SMA untuk instansi ini adalah:

  • Teknisi Sarana da Prasarana: 1 formasi
  • Pemula-penguji Kendaraan Bermotor: 62 formasi
  • Petugas Aviation Security (AVSEC): 1 formasi (umum)
  • Petugas Pertolongan Kecelakaan Penerbangan dan Pemadam Kebakaran (PKP-PK): 1 formasi
  • Teknisi Listrik dan Jaringan: 149 formasi
  • Petugas Aviation Security (AVSEC): 1 formasi (putra/putri Papua dan Papua Barat)
  • Pemula-Teknisi Penelitian dan Perekayasaan: 1 formasi
  • Pemula-Teknisi Penelitian dan Perekayasaan: 1 formasi
  • Penerbang: 6 formasi
  • Teknisi Peralatan, Listrik, dan Elektronika: 1 formasi

7. Basarnas

Instansi ketujuh yang membuka formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah Basarnas. Basarnas membuka sejumlah formasi untuk lulusan SMA/SMK sederajat.

Melansir Pengumuman Nomor: PENG.06/KP.01.02/VI/BSN-2021 tentang Pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Tahun 2021, berikut ini daftar formasi CPNS yang dibuka untuk lulusan SMA/SMK sederajat di instansi ini:

  • Rescue Pemula: 189 formasi
  • Nahkoda Kapal Kelas III: 1 formasi
  • Mualim I Kapal Kelas II: 2 formasi
  • Mualim II Kapal Kelas II: 1 formasi
  • Mualim I Kapal Kelas IV: 3 formasi
  • Masinis II Kapal Kelas II: 6 formasi
  • Masinis I Kapal Kelas III: 1 formasi
  • Masinis I Kapal Kelas IV: 4 formasi
  • Markonis: 1 formasi
  • Kelasi Kapal Kelas II: 10 formasi
  • Juru Mudi: 21 formasi
  • Juru Minyak: 9 formasi

Baca juga: CPNS 2021: Kemenkum HAM paling banyak peminat, BPK catat nol pelamar

Simak daftar instansi yang membuka seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat di halaman selanjutnya

8. Kementerian Pertanian (Kementan)

Instansi kedelapan yang membuka formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah Kementan. Instansi ini memberikan kesempatan lulusan SMA/SMK sederajat untuk bergabung menjadi CPNS 2021 dalam sejumlah formasi.

Berdasarkan Pengumuman Nomor: B-1557/Kp.110/A2/06/2021 tentang Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kementan RI Tahun Anggaran 2021, instansi ini membuka sejumlah formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK, sebagai berikut:

  • Perawat Ternak: 3 formasi
  • Pengelola Instalasi Ternak: 1 formasi
  • Pemula-Teknisi Penelitian dan perekayasaan: 23 formasi
  • Pemula-Pemeriksa Karantina Tumbuhan: 66 formasi

9. Badan Kemanan Kelautan (Bakamla)

Instansi kedelapan yang membuka formasi seleksi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat adalah Bakamla. Berdasarkan lampiran formasi yang terdapat dalam Pengumuman Nomor: 001/KP.04.01/VI/2021 tentang Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara Badan Keamanan Laut RI Tahun Anggaran 2021, berikut formasi CPNS yang tersedia untuk lulusan SMA atau SMK sederajat di SMA ini:

  • Serang: 7 formasi
  • Juru Mudi: 2 formasi
  • Kasap Deck: 2 formasi
  • Markonis: 4 formasi
  • Bosun: 4 formasi
  • Juru Mesin: 14 formasi
  • Juru Motor: 8 formasi
  • Oiler: 9 formasi
  • Konstabel: 10 formasi
  • Perawat Mesin Kapal: 10 formasi
  • Pemeriksa Peluman Mesin: 6 formasi
  • Jenang Kapal: 9 formasi
  • Juru Masak: 8 formasi
  • Kelasi: 14 formasi
  • Kerani: 3 formasi
  • Pranata Kebersihan Kapal: 11 formasi

Demikianlah sejumlah instansi pemerintah yang membuka formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat. Selamat berjuang, semoga kamu lolos seleksi CPNS 2021.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Update, 9 Instansi Pusat yang Membuka Formasi CPNS 2021 untuk Lulusan SMA/SMK",


Penulis : Mela Arnani
Editor : Sari Hardiyanto

Selanjutnya: Simak data terbaru jumlah pelamar CPNS 2021, 2 instansi masih 0 pelamar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×