Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
2. Vaksin dosis keempat di Swedia
Dilansir dari KompasTV, (15/2/2022), Swedia merekomendasikan vaksin Covid-19 dosis keempat untuk warga lanjut usia di atas 80 tahun yang tinggal di panti jompo atau di rumah, Senin (14/2/2022).
Kepala ahli epidemiologi negara Skandinavia Anders Tegnell mengatakan bahwa dosis keempat akan memperkuat perlindungan tubuh terhadap serangan penyakit parah. Selama pandemi, Swedia tidak pernah melakukan lockdown atau menutup pusat bisnis selama pandemi Covid-19.
Karenanya, Swedia terkesan memiliki respons relatif lepas tangan terhadap penanganan pandemi. Dan juga, kebijakan mereka yang mengandalkan tanggung jawab individu untuk mengendalikan infeksi.
3. Vaksin dosis keempat di Italia
Masih dari Kompas.com (21/2/2022), Kementerian Kesehatan Italia merekomendasikan vaksin Covid-19 dosis keempat untuk orang dengan sistem kekebalan yang lemah.
Masyarakat Italia yang memiliki sistem kekebalan tubuh sangat lemah direkomendasikan menerima suntikan vaksin keempat untuk melawan Covid-19.
Untuk vaksin keempat menurut pejabat setempat, setidaknya jarak suntik dengan vaksin dosis ketiga adalah 120 hari.
Pihak pemerintah telah menunjuk komisioner khusus untuk kondisi darurat Covid-19 yang akan menetapkan tanggal mulai berlakukanya rekomendasi vaksin dosis keempat.
Kementerian Kesehatan mengatakan bahwa keputusan rekomendasi vaksin dosis keempat disampaikan untuk menunjukkan masih tingginya penularan virus corona.
Efektivitas vaksin booster dipercaya mencegah kematian terkait Covid-19 dan menurunkan risiko pasien Covid-19 yang memerlukan rawat inap.
Baca Juga: Subvarian Omicron XBB Merebak, Apakah Vaksin Booster Sudah Cukup?