Sumber: Kompas.com | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Abdul Muhaimin Iskandar menjadi satu dari tiga orang perwakilan Presiden Prabowo Subianto yang menghadiri pelantikan Paus Leo XIV di Vatikan pada Minggu (18/5/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Muhaimin mewakili Indonesia untuk mengucapkan selamat kepada pemimpin umat Katolik sedunia itu.
Berdasarkan pantauan lewat siarang langsung kanal Vatican Media di Youtube, Muhaimin berada di belakang seorang perempuan untuk menunggu giliran menyalami Paus Leo XIV. Muhaimin tampak mengenakan setelan jas dengan peci hitam menghiasi kepalanya.
Baca Juga: Habemus Papam, Simak Profil Robert Francis Prevost yang Terpilih Sebagai Paus Leo XIV
Saat mendapatkan gilirannya, Muhaimin menyalami Paus Leo XIV dan menyampaikan sejumlah pesan selama kurang dari satu menit. Adapun dalam siaran langsung tersebut, tak terdengar pesan yang disampaikan Muhaimin ke Paus Leo XIV.
Setelah menyampaikan pesannya, Muhaimin kembali menyalami Paus Leo XIV dan menjauh untuk memberikan giliran kepada perwakilan negara lain yang berada di belakangnya.
Adapun sebelum berangkat ke Vatikan, Muhaimin mengatakan bahwa perwakilan Indonesia yang dipimpinnya itu membawa pesan dari Prabowo untuk disampaikan kepada Paus Leo XIV.
Selain dirinya, ada Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi, dan Deputi Investasi dan Pengusahaan BP Batam Fary Francis yang ikut menghadiri pelantikan Paus Leo XIV.
Baca Juga: Paus Leo XIV Tegaskan Komitmen Perkuat Dialog dengan Komunitas Yahudi
"Ya, (pesan Pak Prabowo) ucapan selamat tentu, salam sekaligus dukungan Indonesia terhadap tugas-tugas Yang Mulia Paus Leo XIV," kata Cak Imin di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
"Jadi pesan umum (berupa) penghormatan dan ucapan selamat, serta dukungan Indonesia kepada Paus," lanjut dia.
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mengaku bangga mendapat kepercayaan dari Prabowo untuk menjadi saksi sejarah pelantikan Paus Leo XIV sebagai pemimpin umat Katolik sedunia.
"Saya tentu akan menjadi bagian penghormatan dan ucapan selamat sekaligus memberikan dukungan kepada Paus Leo XIV," ujar Muhaimin.
Diketahui, Paus Leo XIV resmi dilantik menjadi Paus ke-267 dalam misa yang digelar di Lapangan Santo Petrus, Vatikan, Minggu (18/5/2025).
Baca Juga: Paus Leo XIV Muncul Kembali di Media Sosial, Ini Isi Unggahan Perdananya!
Paus Leo XIV menetapkan corak kepausannya dengan seruan untuk menghentikan eksploitasi alam dan meminggirkan kaum miskin, di hadapan ratusan pejabat tinggi dan puluhan ribu umat beriman.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Muhaimin Jabat Tangan Paus Leo XIV pada Hari Pelantikannya", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2025/05/18/19574311/muhaimin-jabat-tangan-paus-leo-xiv-pada-hari-pelantikannya?source=headline.
Selanjutnya: Kardinal Ignatius Suharyo Berharap Paus Leo XIV Wujudkan Ajaran Sosial Gereja
Menarik Dibaca: Ini Cara Bebas Finansial dengan Punya Multi-Income
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News