kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.819.000   -17.000   -0,93%
  • USD/IDR 16.564   166,00   0,99%
  • IDX 6.511   38,26   0,59%
  • KOMPAS100 929   5,57   0,60%
  • LQ45 735   3,38   0,46%
  • ISSI 201   1,06   0,53%
  • IDX30 387   1,61   0,42%
  • IDXHIDIV20 468   2,62   0,56%
  • IDX80 105   0,58   0,56%
  • IDXV30 111   0,69   0,62%
  • IDXQ30 127   0,73   0,58%

Menerima banyak ucapan selamat, Jokowi: Terima kasih yang sebesar-besarnya


Minggu, 21 Juni 2020 / 23:04 WIB
Menerima banyak ucapan selamat, Jokowi: Terima kasih yang sebesar-besarnya
ILUSTRASI. Presiden Joko Widodo memberikan amanat saat memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila secara virtual di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin (1/6/2020). Upacara secara virtual itu dilakukan karena pandemi COVID-19. ANTARA FOTO/BPMI Setpres/Handout/wsj.


Reporter: Bidara Pink | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hari ini (21/6) merupakan hari ulang tahun Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang ke-59 tahun. Setelah banjir ucapan baik secara pribadi maupun lewat media sosial, ia pun mengucapkan terima kasih. 

"Terima kasih yang sebesar-besarnya atas segala perhatian, doa, dukungan, dan amanah untuk saya dan keluarga pada hari ini," tulisnya dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, @jokowi. 

Baca Juga: Ucapkan selamat ulang tahun kepada Jokowi, Bahlil: Sosok teladan bagi masyarakat luas

Dalam unggahan yang telah mendulang lebih dari 1 juta likes, Jokowi pun membagi cerita. Rupanya, dirinya tak terbiasa merayakan hari ulang tahun. Sebagai gantinya, hari ulang tahun dilewati dengan mengucap syukur kepada sang pencipta. 

"Saya hanya bisa mengucap syukur ke hadirat Allah SWT atas segala rahmat kesehatan, keberkahan, dan nikmat yang tercurahkan kepada saya dan keluarga," tambahnya. 

Lebih lanjut, orang nomor satu di Indonesia ini juga berharap agar Indonesia yang saat ini tengah menghadapi pandemi Covid-19 bisa mendapatkan perlindungan dari sang pencipta agar situasi ini mampu terlewati. 

Menurut pantauan Kontan.co.id, di media sosial ramai unggahan tentang ucapan ulang tahun bagi Jokowi baik oleh Menteri, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), public figure, maupun masyarakat. 

Baca Juga: Viral ucapan selamat ulang tahun Jokowi, dari Menko, menteri sampai Anies

Beberapa di antaranya adalah Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Ketua DPR Puan Maharani, dan lain-lain. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×