kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   -13.000   -0,85%
  • USD/IDR 16.209   -29,00   -0,18%
  • IDX 7.104   7,24   0,10%
  • KOMPAS100 1.061   -1,37   -0,13%
  • LQ45 835   -0,87   -0,10%
  • ISSI 215   0,34   0,16%
  • IDX30 426   -0,30   -0,07%
  • IDXHIDIV20 514   0,72   0,14%
  • IDX80 121   -0,16   -0,13%
  • IDXV30 125   -0,51   -0,41%
  • IDXQ30 142   0,02   0,02%

Mantan deputi gubernur BI ini kritik Sri Mulyani terkait utang


Rabu, 28 Maret 2018 / 14:45 WIB
Mantan deputi gubernur BI ini kritik Sri Mulyani terkait utang
ILUSTRASI. Pembangunan infrastruktur


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Sofyan Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mantan gubernur Bank Indonesia (BI) Anwar Nasution mengkritik Sri Mulyani terkait utang Indonesia. Menurutnya pemerintah gemar melakukan roadshow keluar negeri untuk meminta utang.

"Diibaratkan pemerintah ini suka menengadahkan batok kelapa ke seluruh dunia untuk meminta utang," kata Anwar dalam sesi diskusi panel di acara peluncuran buku laporan perekonomian 2017, Rabu (28/3).

Selain kritik terkait utang, Anwar juga menyoroti beberapa hal terkait ekonomi Indonesia. Pertama adalah target rasio pajak atau tax ratio pemerintah tahun ini yang hanya 11%. Menurutnya sejak 73 tahun pemerintah berdiri seharusnya rasio pajak bisa lebih tinggi.

Hal ini karena dengan rasio pajak lebih tinggi maka pemerintah bisa lebih optimal dalam meningkatkan ekonomi dan membantu rakyat miskin. Selain itu Anwar juga menyoroti pembangunan infrastruktur yang terlalu terpusat di beberapa wilayah.

Terakhir, Anwar menyoroti lembaga keuangan yang menurutnya sangat terbelakang. Apalagi inklusi keuangan saat ini belum terlalu optimal. Kepemilikan surat utang Indonesia juga masih dikuasai oleh asing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×