kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

LPEM UI: BI perlu tetap menahan suku bunga acuan 6%


Rabu, 20 Maret 2019 / 10:14 WIB
LPEM UI: BI perlu tetap menahan suku bunga acuan 6%


Reporter: Grace Olivia | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat (LPEM) Universitas Indonesia menilai Bank Indonesia (BI) perlu tetap menahan suku bunga acuan pada Maret ini.

Kepala Penelitian Makroekonomi dan Finansial LPEM UI Febrio Kacaribu, dalam Seri Analisis Makroekonomi yang diterima Kontan.co.id, Rabu (20/3), menjelaskan, BI sebaiknya menahan suku bunga sampai perbaikan defisit transaksi berjalan mulai terlihat menjanjikan.

"Surplus neraca perdagangan di bulan Februari 2019, yang tercatat sebagai nilai tertinggi sejak September 2018, akan membawa dampak positif pada upaya meningkatkan kinerja transaksi berjalan," ujar dia.

Kendati begitu, LPEM UI melihat tantangan ke depan masih cukup besar. Ini utamanya terkait dengan tren perlambatan ekonomi global yang akan berdampak pada jatuhnya harga komoditas.

Harga komoditas yang melandai akan memengaruhi kinerja neraca perdagangan Indonesia ke depan. Itu sebabnya, BI masih perlu terus memantau dan memastikan defisit neraca transaksi berjalan tetap mengarah pada target yaitu 2,5% terhadap PDB di tahun ini.

Pasalnya, transaksi berjalan mencapai defisit hingga 3,57% terhadap PDB pada kuartal IV 2018 lalu, yang merupakan rasio terburuk neraca transaksi berjalan sejak 2014.

Di sisi lain, sikap dovish moneter Federal Reserve AS diperkirakan akan terus berlanjut di bulan ini, konsisten dengan pengetatan pasar tenaga kerja AS dan ruang fiskal AS yang terbatas. Hal ini memberikan ruang bagi bank sentral pasar negara berkembang untuk bernapas, termasuk Bank Indonesia.

LPEM UI memandang jika arus masuk modal portofolio terus berlangsung dengan kuat dan BI diproyeksikan dapat mengumpulkan cadangan devisa yang memadai, BI harusnya memiliki ruang untuk menurunkan suku bunga kebijakannya sebanyak 50 basis poin (bps) nanti di tahun ini. LPEM UI mencatat, arus modal yang masuk hingga Februari 2019 sebesar Rp 59,9 triliun.

"Akan tetapi masih lebih tepat bagi BI saat ini untuk menunggu dan melihat perkembangan pasar sampai bulan depan," tandas Febrio.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×