kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45845,50   -13,12   -1.53%
  • EMAS1.342.000 -0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Lembaga Penanggulangan Bencana Gelar Pameran Tangguh di Jakarta


Sabtu, 15 Juni 2024 / 12:43 WIB
Lembaga Penanggulangan Bencana Gelar Pameran Tangguh di Jakarta
ILUSTRASI. Pameran Tangguh Siaga bencana


Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dalam rangka memeriahkan HUT ke-497 Kota Jakarta, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta menggelar Pameran Jakarta Tangguh Tahun 2024 di Trade Mall Seasons City, Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (15/6).

Kegiatan tersebut memamerkan sejumlah kegiatan terkait dengan bencana, termasuk simulasi proses evakuasi jika terjadi bencana. Selain dari unsur pemerintah, peserta yang hadir juga datang dari unsur pelaku usaha, masyarakat sipil, kampus dan juga kalangan profesional yang fokus dalam menghadapi bencana.

Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji menyebutkan, pameran yang sudah kali ke-2 dilakukan di Jakarta itu juga diikuti oleh BPBD dari daerah lain, baik di Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah dan juga dari wilayah Sumatera. "Acara ini dilangsungkan sebagai ikhtiar dalam mewujudkan ketangguhan bersama masyarakat Jakarta dalam menghadapi bencana," ujar Isnawa di sela-sela kegiatan pameran.

Baca Juga: Catat Rute ke PRJ JIEXPO 2024 dengan TransJakarta, KRL, hingga Jaklingko

Dalam pameran yang dihadiri oleh pelajar, pramuka dan masyarakat umum tersebut, juga dilakukan simulasi pertolongan kepada korban bencana. Begitu juga simulasi pemberian trauma healing, konsultasi dan juga simulasi pembukaan dapur umum.

Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan menambahkan, kegiatan pameran yang dilakukan tersebut merupakan inisiatif bersama yang dilakukan oleh seluruh lembaga terkait bencana di Jakarta. "Kami  ingin menciptakan kota yang tangguh melalui partisipasi masyarakat dan kesediaan sumber daya pendukung penanggulangan bencana, " tambah Yohan.

Selain pameran oleh instansi dari BPBD, juga terdapat Baznas, Pramuka, USAID, Uniterd Tractor, Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC), Universitas Budi Luhur dan juga unsur pentahelix lainnya.

Baca Juga: Kecelakaan di PT ITSS Mengingatkan Pentingnya Keselamatan Kerja di Industri

Diantara pameran yang menarik perhatian publik adalah, adanya sejumlah peralatan bencana yang ditampilkan dan juga bisa dinikmati warga. Mulai dari naik perahu karet, mobil rescue, motor trail, mini excavator, mobil ambulance, dapur umum, dan juga Layanan Dukungan Psikososial (LDP). Total ada 50 booth dari unsur kolaborator dan booth UMKM.

Ancaman bencana

Untuk memitigasi risiko bencana di perkotaan, Isnawa menjelaskan kebutuhan peralatan canggih salah satunya adalah alat untuk mendeteksi manusia dalam reruntuhan bangunan. Alat tersebut bisa digunakan jika terjadi bencana yang meruntuhkan bangunan tinggi. “Kita tidak ingin bencana itu terjadi, tapi jika terjadi kita sudah siap dengan alatnya,” kata Isnawa.

Dalam rencana, pengadaan alat tersebut akan dilakukan tahun ini sebanyak empat unit. Alat tersebut menjadi semacam detektor yang bisa mendeteksi suhu badan di dalam reruntuhan bangunan. “Alat ini bisa mobile, dan bisa juga kita gunakan untuk bencana di daerah lain,” jelas Isnawa tanpa menyebut berapa nilai pengadaan barangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung Negotiation For Everyone

[X]
×