kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.609.000   -2.000   -0,12%
  • USD/IDR 16.175   0,00   0,00%
  • IDX 7.166   -66,59   -0,92%
  • KOMPAS100 1.055   -9,60   -0,90%
  • LQ45 831   -12,11   -1,44%
  • ISSI 214   0,13   0,06%
  • IDX30 427   -6,80   -1,57%
  • IDXHIDIV20 512   -6,51   -1,26%
  • IDX80 120   -1,15   -0,95%
  • IDXV30 123   -0,75   -0,60%
  • IDXQ30 140   -2,07   -1,45%

Kemperin fokus di kawasan industri dan vokasi


Kamis, 17 Agustus 2017 / 20:15 WIB
Kemperin fokus di kawasan industri dan vokasi


Reporter: Eldo Christoffel Rafael | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - Pemerintah akan fokus pada kebijakan pemerataan ekonomi yang berkeadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. Langkah strategis yang saat ini dilakukan dan berjalan baik, antara lain adalah pengembangan perwilayahan industri dan peningkatan kompetensi sumber daya manusia (SDM).

“Sesuai yang disampaikan Bapak Presiden Joko Widodo, tahun 2017 ini adalah tahun kerja bersama untuk pemerataan ekonomi yang berkeadilan,” kata Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dalam keterangan pers, Kamis (17/8).

Menurut Menperin, terkait penyerapan anggaran negara, Kementerian Perindustrian telah memfasilitasi pembangunan kawasan industri di luar Pulau Jawa. Upaya ini turut mendorong penyebaran industri yang merata sekaligus mewujudkan Indonesia sentris. “Hingga Mei 2017, sebanyak lima kawasan industri di luar Jawa yang telah dibangun dan beroperasi,” ungkapnya.

Kelima kawasan industri tersebut, yaitu Kawasan Industri Sei Mangkei di Sumatera Utara yang berbasis industri pengolahan kelapa sawit, Kawasan Industri Morowali di Sulawesi Tengah berbasis industri pengolahan logam nikel, Kawasan Industri Bantaeng di Sulawesi Tenggara berbasis industri pengolahan logam nikel, Kawasan Industri Palu di Sulawesi tengah berbasis industri rotan dan agro, serta Kawasan Industri Konawe di Sulawesi Tenggara berbasis industri pengolahan logam nikel.

“Bahkan, kami telah melakukan terobosan dengan mendukung pembangunan politeknik industri logam yang akan menyediakan tenaga kerja sesuai kebutuhan di kawasan industri Morowali dan sekitarnya serta pembangunan akademi komunitas di Kawasan Industri Bantaeng. Saat ini pembangunannya sudah selesai, tinggal tahap selajutnya,” sebut Airlangga.

Pada tahun 2018, Kemenperin akan memfasilitasi pembangunan gedung politeknik Morowali tahap ke-4, pembangunan akademi komunitas Bantaeng tahap 2, serta pembangunan politeknik pendukung kawasan industri Dumai dan kawasan industri Batu Licin tahap pertama. “Kami juga menargetkan, pembangunan sentra industri kecil dan menengah (SIKIM) di luar Jawa sebanyak enam sentra,” ujarnya.

Sementara itu, di luar penggunaan anggaran pemerintah, Kemenperin terus mendorong kelanjutan pengembangan Kawasan Industri Kendal di Jawa Tengah yang menjadi pusat industri ringan (light industry).

“Kawasan industri yang diresmikan oleh Bapak Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong ini dalam waktu singkat sudah ada 40 industri yang masuk. Ini menunjukkan bahwa masih banyak minat investor yang menanamkan modalnya di Indonesia,” ungkap Airlangga.

Selanjutnya, Kemenperin tengah memfasilitasi pembangunan kawasan industri khusus investor Tiongkok di Karawang, Jawa Barat dengan luas 200 hektare. Pembangunan kawasan ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan dalam seminar G20 di Shanghai, China.

"Investasi sudah ada industri otomotif dan spare part. Di sana bisa menjadi supporting," tutur Airlangga.

Dalam upaya menyiapkan tenaga kerja yang berkualitas, terampil dan siap berkompetisi, Kemenperin menginisiasi melalui program pendidikan vokasi industri dengan jenjang SMK dan diploma serta pelatihan industri dengan sistem 3in1 (pelatihan, sertifikasi kompetensi, dan penempatan kerja). Program ini sekaligus mendorong peningkatan daya saing dan produktivitas industri nasional.

“Program-program tersebut bekerja sama dengan industri. Hingga Juni 2017, mereka yang sudah ditempatkan di perusahaan sebanyak 9.948 orang,” ungkap Airlangga. Melalui upaya pengembangan kompetensi SDM industri, ditargetkan akan tercapai 1 juta tenaga kerja industri yang tersertifikasi pada tahun 2019.

Pada tahun 2018, ditargetkan pelaksanaan Diklat 3in1 akan diikuti sebanyak 32.000 orang, penyusunan 20 Standar Kompetensi Kerja Tenaga Kerja Industri dalam Pembangunan Infrastruktur Kompetensi (SKKNI), serta penyelenggaraan pendidikan kejuruan industri berbasis kompetensi di 9 SMK untuk 6.256 siswa yang menghasilkan 1.576 lulusan.

Di samping itu, terselenggaranya Pendidikan Tinggi Vokasi di 9 Politeknik Industri dan Akademi Komunitas Industri Berbasis Kompetensi untuk 11.747 mahasiswa yang menghasilkan 3.509 lulusan, serta tersedianya 1.050 orang tenaga pengajar profesional (silver expert) di SMK yang link and match dengan industri.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×