kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kejar pertumbuhan lebih tinggi dan merata, Indonesia butuh transformasi ekonomi


Jumat, 09 Agustus 2019 / 19:27 WIB
Kejar pertumbuhan lebih tinggi dan merata, Indonesia butuh transformasi ekonomi


Reporter: Grace Olivia | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Perekonomian Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan untuk tumbuh lebih cepat. Kebijakan transformasi ekonomi perlu ditempuh untuk pertumbuhan yang berkelanjutan, berdaya saing, dan berkualitas.

Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution menjelaskan tantangan yang dihadapi Indonesia beragam, baik global maupun domestik. Ekonomi global kini dihadapkan pada ketidakpastian akibat perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China.

Baca Juga: Krisis air mengancam seperempat penduduk dunia

Selain itu, penurunan harga komoditas dan volume perdagangan dunia, serta pelonggaran kebijakan moneter yang diambil sejumlah negara. 

Sementara, dari dalam negeri, Darmin menyebut Indonesia juga memiliki beberapa tantangan. Di antaranya peringkat infrastruktur yang masih berada pada level menengah, yakni peringkat 54 dari 160 negara di dunia, biaya logistik masih kurang kompetitif, ketimpangan dalam hal penguasaan lahan dan tanah, serta tantangan dalam pasar tenaga kerja serta kesempatan berusaha. 

“Gap antara saving dan investment kita juga besar, produktivitas dan daya saing sumber daya manusia (SDM) masih perlu ditingkatkan, serta ICOR (Incremental Capital Output Ratio ) yang juga masih tinggi,” kata Darmin, dalam  Seminar Nasional Transformasi Ekonomi untuk Indonesia Maju, Jumat (9/8). 

Untuk itu, Darmin menilai transformasi ekonomi menjadi prasyarat dari peningkatan pertumbuhan serta penanggulangan kemiskinan, sekaligus pendukung bagi keberlanjutan pembangunan. 

Darmin menilai, transformasi ekonomi yang terjadi diharapkan dapat menggeser struktur ekonomi yang semula berbasis komoditas, menjadi ekonomi berbasis investasi, produksi, dan pelayanan yang memiliki nilai tambah tinggi. Tujuannya, meningkatkan daya saing perekonomian Indonesia dan kualitas hidup masyarakat. 

Senada, Wakil Presiden Jusuf Kalla memandang, transformasi ekonomi memang diperlukan untuk memacu pertumbuhan ekonomi, sekaligus meningkatkan pemerataan. 

Baca Juga: Pertumbuhan ekonomi diramal bakal loyo sampai akhir 2019



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×