kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.199   95,00   0,58%
  • IDX 6.984   6,63   0,09%
  • KOMPAS100 1.040   -1,32   -0,13%
  • LQ45 817   -1,41   -0,17%
  • ISSI 212   -0,19   -0,09%
  • IDX30 416   -1,10   -0,26%
  • IDXHIDIV20 502   -1,67   -0,33%
  • IDX80 119   -0,13   -0,11%
  • IDXV30 124   -0,51   -0,41%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,19%

Kegiatan Usaha Makin Moncer pada Kuartal I 2024, Begini Kata Pengusaha


Senin, 22 April 2024 / 20:47 WIB
Kegiatan Usaha Makin Moncer pada Kuartal I 2024, Begini Kata Pengusaha
ILUSTRASI. Pekerja menyelesaikan pembuatan sepatu di pabrik sepatu PT Dwi Prima Sentosa (DPS) di Karang Tengah Pradon, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Kamis (18/1/2024). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/nz


Reporter: Rashif Usman | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja kegiatan usaha terlihat meningkat pada awal tahun 2024 jika dibandingkan dengan akhir tahun 2023. Hasil Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) Bank Indonesia (BI) mencatat, kinerja kegiatan dunia usaha meningkat pada kuartal I-2024. Hal ini tercermin dari nilai Saldo Bersih Tertimbang (SBT) sebesar 14,11%, lebih tinggi dari SBT pada kuartal IV-2023 sebesar 13,17%.

Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Organisasi, Hukum, dan Komunikasi Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Yukki Nugrahawan Hanafi mengatakan, geliat dunia usaha menjadi lebih positif dan optimis pada kuartal I-2024

Hal ini didukung oleh konsumsi domestik menjelang beberapa momentum daya beli masyarakat seperti tahun baru Imlek, pelaksanaan pemilu Februari lalu, bulan Ramadan, dan Hari Raya Lebaran.

"Kami melihat saat ini bahwa ekonomi Indonesia merupakan salah satu negara dengan pertumbuhan yang solid dan resilien meskipun tantangan eksternal terus membayangi," kata Yukki kepada Kontan, Senin (22/4).

Baca Juga: Ekonomi Indonesia pada Kuartal I Bisa Tumbuh di Kisaran 5%? Ini Kata Menko Airlangga

Yukki menyampaikan, tantangan eksternal pada tahun 2024 masih dibayangi oleh perlambatan perekonomian yang terjadi di beberapa negara maju yang ditandai resesi, perlambatan konsumsi dan produksi di China, dampak perubahan iklim dan El Nino, juga ditambah dengan eskalasi geopolitik di Timur Tengah yang mengganggu mata rantai pasok.

Ini menyebabkan kenaikan harga komoditas dunia dan memicu kelanjutan inflasi serta era suku bunga tinggi.

Sepanjang tahun ini, Kadin menggarisbawahi konsumsi domestik menjadi motor pertumbuhan ekonomi nasional dan daerah. Hingga Maret 2024, Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) tercatat pada level 123, 8 atau masih lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya pada level 123,1. 

"Kami melihat bahwa kepercayaan konsumen yang optimis ini juga ditopang oleh kemampuan daya beli yang juga kuat, seperti halnya tercatat pada Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) pada level 113,8 dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) pada level 118,1 yang menggambarkan zona optimisme," ujarnya.

Selain itu, sejumlah investasi yang masuk pada sektor-sektor strategis proyek pemerintah juga dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. 

Sepanjang tahun 2023 lalu, berdasarkan data Kementerian Investasi/BKPM, realisasi pencapaian investasi telah melampaui target hingga 101,3 persen dari target yang ditetapkan atau mencapai Rp 1.418,9 triliun dibandingkan target Rp 1.400 triliun, di mana hal ini juga turut berkontribusi mendorong pembukaan lapangan kerja hampir 2 juta lapangan kerja.

Baca Juga: Risiko Ekonomi Meningkat, Pemerintah Diminta Hati-Hati Kelola Anggaran

Lebih lanjut, dirinya juga memproyeksikan pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun ini berada ada level berkisar 4,9%-5%.

"Kami melihat potensi pertumbuhan ekonomi nasional di atas 5% dan berbagai proyek strategis nasional seperti hilirisasi, transisi energi baru terbarukan, dan pembangunan infrastruktur, akan menjadi daya tarik bagi peningkatan investasi dunia, terlebih dengan berlimpahnya sumber daya manusia produktif dan unggul yang semakin baik di Indonesia," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×