Reporter: Agus Triyono | Editor: Dessy Rosalina
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo meminta maaf ke masyarakat Medan. Permintaan dia sampaikan terkait prosesi "Ngunduh Manten" anaknya, Kahiyang Ayu Siregar dengan Bobby Nasution yang dilakukan di Medan pekan ini.
Jokowi sadar, pelaksanaan upacara tersebut telah menimbulkan ketidaknyamanan bagi masyarakat Medan. "Banyak yang terganggu, kami sekeluarga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya," katanya dalam pernyataan, Minggu (26/11).
Selain minta maaf, Jokowi melalui pernyataannya juga menyatakan apresiasinya atas dukungan seluruh masyarakat Indonesia. Presiden lega berkat dukungan acara Ngunduh Mantu anaknya telah berjalan dengan lancar.
Jokowi mengatakan, setelah kegiatan tersebut selesai, dia akan kembali melaksanakan tugasnya sebagai kepala negara. ""Tinggal kerja," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News