kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.329   11,00   0,07%
  • IDX 7.248   66,61   0,93%
  • KOMPAS100 1.071   12,81   1,21%
  • LQ45 845   10,15   1,22%
  • ISSI 216   2,85   1,34%
  • IDX30 434   4,11   0,96%
  • IDXHIDIV20 519   6,56   1,28%
  • IDX80 122   1,46   1,21%
  • IDXV30 124   0,52   0,42%
  • IDXQ30 143   1,84   1,31%

Jelang Mudik, Kementerian PUPR Buka Beberapa Jalan Tol Secara Fungsional


Selasa, 04 April 2023 / 18:41 WIB
Jelang Mudik, Kementerian PUPR Buka Beberapa Jalan Tol Secara Fungsional
ILUSTRASI. Kementerian PUPR akan membuka secara fungsional beberapa ruas tol yang ada di Jawa dan Sumatra.ANTARA FOTO/Aji Styawan/foc.


Reporter: Ratih Waseso | Editor: Handoyo

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Guna menghadapi arus mudik pada lebaran tahun 2023 ini, Kementerian PUPR akan membuka secara fungsional beberapa ruas tol yang ada di Jawa dan Sumatra.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, jalan tol fungsional ialah belum beroperasi secara resmi namun sudah dapat digunakan. Pertama Jalan Tol Cisumdawu seksi 4-6 Cimalaka - Dawuan. Seksi 4-6 ini akan dibuka secara fungsional pada 15 April 2023.

Basuki menyebut, Tol Cisumdawu baru akan selesai diperkirakan pada pertengahan tahun. Adapun.ekanisme operasionalnya akan diberikan kepada Korlantas Polri sebagai pengatur lalu lintas.

Baca Juga: Jelang Mudik, Kondisi Kemantapan Jalan Nasional di Atas 90%

"Seksi 4,5 dan 6 akan dibuka fungsional pada 15 April. Jadi sudah tembus dari Bandung ke Cirebon. Mudah-mudahan akan membantu tugas Bapak Korlantas untuk bisa mengatur lalu lintas yang akan mudik ke Jawa Tengah dari Jawa Barat," kata Basuki dalam Raker bersama Komisi V DPR RI, Selasa (4/4).

Kedua, Tol Pasuruan-Probolinggo untuk seksi 4A Probolinggo Timur - IC Gending sepanjang 8,6 kilometer. Ketiga, Jalan Tol Solo-Yogyakarta-NYIA yang sebagian ruasnya dibuka fungsional, yakni mulai dari Exit Tol Transjawa menuju gerbang tol Jalan Raya Sawit yang terhubung dengan nasional Yogyakarta-Solo.

"Walaupun cuman 6 kilometer tapi itu sudah melewati sekitar 5 traffic light, sehingga sudah cukup membantu. Sehingga dari Semarang atau dari Surabaya mau ke Jogja tidak harus ke Kartosuro tapi langsung ke jalan tol ini," kata Basuki.

Baca Juga: Pemudik dengan Kendaraan Pribadi Tinggi, Ini Kebijakan Pengaturan Mobilitas

Keempat, ruas Tol Jakarta Cikampek II Selatan, yakni seksi Sadang-Kutanegara dan Sadang-Taman Mekar. Rinciannya rute Sadang - Kutanegara sepanjang 8,5 kilometer dan Sadang - Taman Mekar 28,9 kilometer.

Kelima, ruas tol Cibitung-Cilincing yang beroperasi fungsional. Tepatnya, seksi Taruma Jaya-Cilincing sepanjang 7,3 km. Keenam, ruas tol Ciawi-Sukabumi, seksi Cigombong-Cibadak sepanjang 11,9 km. Ketujuh, ruas tol Cimanggis-Cibitung seksi 2A Jatikarya-Cikeas sepanjang 3,5 km.

Kedelapan, Tol Kuala Tanjung - Tebing Tinggi segmen Tebingtinggi - Indrapura sepanjang 28,5 kilometer dan segmen Dolok Merawan -Sinaksak 15,6 kilometer.

Kesembilan, Tol Sigli - Banda Aceh seksi 5 dan 6 Blang Bintang - Baitussalam 12,7 kilometer. Untuk ruas tol ini Basuki mengatakan sudah jadi namun belum dioperasionalkan.

Kesepuluh, Tol Binjai - Langsa seksi 2 Stabat - jalan proklamasi sepanjang 7,2 kilometer dan Simpang Indra Raya - Muara Enim seksi Simpang Indra Raya - Prabumulih 63,5 kilometer.

Basuki menambahkan, untuk jalan nasional di pantai selatan jawa (Pansela) meski baru ada satu rest area, Pertamina berencana akan menyediakan mobile Pertamina. Dimana ini akan bisa melayani BBM di sepanjang Pansela.

Kesiapan infrastruktur untuk mudik juga disiapkan lahan parkir sementara seluas 5 hektar. Tepatnya di kilometer 97 Jakarta - Merak dan di kilometer 81 Jalan Tol Cipali untuk dipakai sebagai rest area para pemudik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×