kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45928,13   6,67   0.72%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ini kiat staf khusus Sri Mulyani mencegah penyebaran Covid-19 dari rumah


Jumat, 06 November 2020 / 06:00 WIB
Ini kiat staf khusus Sri Mulyani mencegah penyebaran Covid-19 dari rumah


Reporter: Yusuf Imam Santoso | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis, Yustinus Prastowo, mengaku, selalu menjaga ketat protokol kesehatan di rumah. Apalagi dirinya dan istri sudah aktif menjalankan aktivitas di luar rumah.

Sehingga, penting menjaga kebersihan agar anggota keluarga lainnya terhindar dari penyebaran Covid-19.

Yustinus mengatakan, setiap anggota keluarganya harus mencuci tangan sebelum masuk rumah, bahkan sebelum memegang gagang pintu. Dirinya juga menyediakan hand sanitizer di depan pintu masuk rumah.

Ketika sudah masuk rumah, Yustinus juga langsung menuju kamar mandi untuk membersihkan diri dan tak lupa pula mengganti baju. Jadi satu pakaian digunakan satu kali aktivitas di luar rumah.

Baca Juga: UPDATE Corona Indonesia, Kamis (5/11): Tambah 4.065 kasus, pakai masker & jaga jarak

Sementara itu, karena pandemi keluarga Yustinus lebih sering berbelanja online termasuk membeli makanan dan minuman lewat jasa antar.

Untuk itu, Yustinus menyiapkan semacam wadah di depan rumahnya, sebelum barang dibuka atau dipegang oleh tangan, terlebih dahulu disemprot disinfectant. Tak lupa, tetap menggunakan masker meski hanya menemui kurir.

Selain itu, Yustinus menyampaikan dirinya dan istri secara rutip melakukan swab test secara berkala untuk memastikan mereka bebas dari Covid-19.

“Biasanya dua minggu sekali, selain tetap mencuci tangan menjaga jarak dan menggunakan masker. Istri saya juga sudah kerja full kerja di luar, jadi kami lebih berisiko. Sementara anak-anak di rumah,” kata dia kepada Kontan.co,id, Kamis (5/11).

Selanjutnya: Bawa hand sanitizer ke mana saja sebagai alternatif pencuci tangan

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet

[X]
×