kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Gita mundur, Dahlan Iskan pilih berkelit


Jumat, 31 Januari 2014 / 15:27 WIB
Gita mundur, Dahlan Iskan pilih berkelit
ILUSTRASI. Pengunjung melintas dekat papan edukasi investasi di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta. KONTAN/Cheppy A. Muchlis


Sumber: Kompas.com | Editor: Dikky Setiawan

JAKARTA. Langkah Gita Wirjawan yang memutuskan mundur dari Menteri Perdagangan banyak diapresiasi. Publik pun bertanya adakah ada pejabat lain yang mengikuti langkah Gita.

Selain Gita Wirjawan, peserta konvensi calon Presiden Partai Demokrat yang ada di jajaran kabinet Indonesia Bersatu jilid II adalah Menteri BUMN Dahlan Iskan. Mungkinkan Dahlan juga mundur dari kabinet?

Dahlan pun tampak enggan diwawancara langsung media massa. Dia lebih memilih memberikan jawaban melalui pesan singkat. Di dalam pesan itu, Dahlah terlihat bersikap diplomatis. Dahlan mengaku salut terhadap sikap Gita Wirjawan yang menyatakan mundur dari kabinet. Gita, sebut Dahlan, kini sudah 100 persen menjadi seorang politisi.

"Kalau saya sendiri, saya ini tahu berbakat jadi politisi atau tidak. Dan saya masih bersikap bahwa status saya ini belum Capres dan belum tentu jadi Capres," tulisnya, Jumat (31/1/2014).

Gita Wirjawan resmi mengundurkan diri pada Jumat (31/1/2014) pagi ini. Sebelumnya, Gita telah mengajukan pengunduran diri hingga tiga kali. Namun, dua permohonan mundur Gita selalu ditolak Presiden SBY.

Pada permohonan ketiga kali, Presiden SBY akhirnya membalasnya. Pada Rabu (29/1/2014), Gita mengaku menerima jawaban Presiden yang mempersilakannya mundur dari Kabinet Indonesia Bersatu II.

Gita menyatakan alasannya mundur karena ingin fokus menjalani konvensi calon Presiden Partai Demokrat. Dia juga mengaku tak mau memiliki konflik kepentingan jika harus menjalani konvensi tetapi tetap menjadi seorang menteri. (Sabrina Asril)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×