kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   18.000   1,19%
  • USD/IDR 16.199   95,00   0,58%
  • IDX 6.984   6,63   0,09%
  • KOMPAS100 1.040   -1,32   -0,13%
  • LQ45 817   -1,41   -0,17%
  • ISSI 212   -0,19   -0,09%
  • IDX30 416   -1,10   -0,26%
  • IDXHIDIV20 502   -1,67   -0,33%
  • IDX80 119   -0,13   -0,11%
  • IDXV30 124   -0,51   -0,41%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,19%

Di Kalbar, mobil dinas Presiden sempat mogok


Senin, 20 Maret 2017 / 19:49 WIB
Di Kalbar, mobil dinas Presiden sempat mogok


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Mobil dinas Presiden Joko Widodo sempat mengalami mogok saat kunjungan kerja ke Kalimantan Barat, Sabtu (18/3).

Rupanya, mobil yang sempat mogok itu merupakan mobil lama. Mobil Mercedes Benz S-600 Pullman Guard itu diadakan sejak era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

"Itu mobil diadakan pada tahun 2007 lalu. Sudah hampir 10 tahun berarti," ujar Kepala Sekretariat Presiden Darmansjah Djumala saat dihubungi, Senin (20/3).

Meski terbilang sudah uzur, Djumala memastikan mobil itu tidak lepas dari perawatan rutin setiap bulan.

Soal insiden mobil Jokowi mogok di tengah jalan Kalimantan Barat, Djumala yakin disebabkan faktor umur, sehingga ada satu-dua sparepart mobil yang mengalami kerusakan.

"Kami periksa memang karena faktor umur, sudah 10 tahunan. Jadi namanya mobil ya ada saja detail kecil yang aus. Akselerasinya melemah, enggak primalah intinya," ujar Djumala.

Sebelumnya, peristiwa mogoknya mobil dinas Presiden terjadi usai Jokowi meresmikan delapan mobile power plant (MPP) di Desa Jungkat, Kabupaten Mempawah, Sabtu 18 Maret 2016 lalu.

Tiba-tiba, saat hendak menuju Kabupaten Kubu Raya untuk makan siang, mobil hitam berpelat RI-1 itu mogok. Bahkan, Paspampres sampai mengecek mesin mobil dengan membuka kap mesin.

Mercedes Benz S-600 itu diduga mogok karena bermasalah pada gasnya. Masalah tersebut membuat kendaraan tidak bisa berjalan dalam keadaan normal.

Akhirnya, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana dipindahkan ke mobil Toyota Alphard untuk kemudian melanjutkan perjalanan. (Fabian Januarius Kuwado)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×