kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bappenas optimis inflasi sampai akhir tahun masih terjaga di angka 3,5%


Senin, 03 September 2018 / 18:01 WIB
Bappenas optimis inflasi sampai akhir tahun masih terjaga di angka 3,5%
ILUSTRASI. Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro


Reporter: Patricius Dewo | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) masih optimis target inflasi sampai akhir tahun sebesar 3,5% dapat tercapai.

Menteri PPN/Bappenas, Bambang Brodjonegoro mengatakan, deflasi yang terjadi di bulan Agustus lalu disebabkan oleh faktor permintaan yang lebih sedikit dibandingkan dengan bulan Juli 2018 karena momentum hari raya lebaran. 

Kondisi itu menjadi faktor utama deflasi di bulan Agustus ini. "Perkiraan kami sampai akhir tahun target inflasi 3,5% masih bisa dicapai," ujar Bambang, Senin (3/9).

Selanjutnya, ia mengatakan terkait deflasi yang terjadi pada komponen vollatile food harus dilihat dari sisi kebutuhan dan suplai. Sehingga, ke depannya pemerintah dapat fokus pada produksi dan distribusi bahan pangan yang cenderung mengalami gejolak di pasar.

Sementara, dampak Asian Games 2018 terhadap ekonomi saat ini hasilnya masih dalam kajian. "Kami butuh waktu 2 minggu sampai satu bulan soal dampak ekonominya," kata Bambang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×