kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Awas Banyak Penipuan, Cek cara Menang War Beli Tiket Konser Coldplay Hari Ini (19/5)


Jumat, 19 Mei 2023 / 10:22 WIB
Awas Banyak Penipuan, Cek cara Menang War Beli Tiket Konser Coldplay Hari Ini (19/5)
ILUSTRASI. Awas Banyak Penipuan, Cek cara Menang War Beli Tiket Konser Coldplay Hari Ini (19/5)


Reporter: Adi Wikanto, Benedicta Prima | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Rebutan atau dalam bahasa kekinian disebut war tiket konser Coldplay di Jakarta 2023 kembali dimulai hari ini, Jumat 19 Mei 2023 jam 10.00 WIB. Kepolisian mengingatkan marak penipuan dalam war tiket konser Coldplay.

Diberitakan Kompas.com, Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri mendeteksi adanya dugaan penipuan penjualan tiket online konser band Coldplay di media sosial (medsos).

Direktur Tindak Pidana Siber (Dirtipidsiber) Bareskrim Brigjen Adi Vivid mengungkapkan, pihaknya menemukan dugaan penipuan penjualan tiket Coldplay saat sedang melakukan patroli siber.

"Kami mendengar dan menemukan adanya dugaan penipuan penjualan tiket online Coldplay melalui hasil patroli siber," ujar Vivid saat dimintai konfirmasi, Kamis (18/5/2023).

Adapun dugaan penipuan tiket online konser Coldplay yang dideteksi oleh Bareskrim bukan berasal dari pihak ofisial penjual tiket.

Penipuan itu diduga dilakukan oleh oknum tidak yang menawarkan jasa titip (jastip) untuk war saat membeli tiket Coldplay.

Vivid menjelaskan, atas temuan tersebut, polisi langsung melakukan penyelidikan untuk mendalami dugaan penipuan yang terjadi.

Selain itu, Vivid mempersilakan masyarakat yang merasa tertipu saat membeli tiket online konser Coldplay untuk melapor ke Bareskrim.

"Selanjutnya, kami juga mengimbau jika masyarakat menjadi korban, agar segera membuat laporan resmi agar segera bisa kami tangani secara maksimal," tuturnya.

Sementara itu, Vivid menambahkan, polisi juga akan mengundang penyedia jasa penjualan tiket resmi untuk mendapatkan keterangan dalam mendukung pengungkapan dugaan penipuan tiket online Coldplay.

Cara beli tiket konser Coldplay Jakarta 2023

Melansir laman PK Entertainment, penjualan tiket publik konser Coldplay hanya melalui situs coldplayinjakarta.com. Anda bisa mengaksesnya untuk mempelajari tampilannya terlebih dahulu.

Berikut cara beli tiket nonton konser Coldplay di Jakarta:

  1. Buka situs resmi penjualan tiket
  2. Gulirkan halaman ke bawah, kemudian klik pada BUY PUBLIC ON-SALE TICKETS
  3. Setelah itu Anda akan diarahkan untuk menunggu di ruang tunggu
  4. Jika sudah, Anda bisa memilih kategori tiket yang ingin Anda beli dan pilih jumlah tiket yang ingin dibeli
  5. Baca syarat dan ketentuan kemudian klik AGREE & CONTINUE
  6. Ikuti langkah selanjutnya seperti mengisi data diri lengkap, Anda hanya diberi waktu 5 menit untuk mengisi data ini.
  7. Pilih metode pembayaran yang Anda inginkan.
  8. Periksa kembali seluruh data yang sudah Anda isi tadi kemudian lakukan pembayaran.
  9. Setelah pembayaran selesai konfirmasi pemesanan tiket akan dikirim ke email terdaftar.

Sebagai catatan, pembayaran tiket menggunakan kartu debit dan kartu kredit terbatas hanya 10 menit. Sedangkan pembayaran menggunaan virtual account terbatas hanya 15 menit.

Daftar harga tiket nonton konser Coldplay di Jakarta

  • Ultimate Experience (duduk di CAT 1) Rp 11.000.000
  • My Universe (Festival) Rp 5.700.000
  • CAT 1 (tempat duduk bernomor) Rp 5.000.000
  • Festival (berdiri) Rp 3.500.000
  • CAT 2 (tempat duduk bernomor) Rp 4.000.000
  • CAT 3 (tempat duduk bernomor) Rp 3.250.000
  • CAT 4 (Tempat duduk bernomor) Rp 2.500.000
  • CAT 5 (Tempat duduk bernomor) Rp 1.750.000
  • CAT 6 (Tempat duduk bernomor) Rp 1.250.000
  • CAT 7 (Tempat duduk bernomor) Rp 1.250.000
  • CAT 8 (Tempat duduk bernomor) Rp 800.000

Bagaimana cara memenangkan war tiket konser Coldplay 2023? 

1. Buka situs resmi penjualan tiket konser Coldplay sebelum jam dibuka

Agnes Mia (28) telah mendapatkan tiket konser Coldplay saat penjualan pre-sale BCA. Mia mengatakan, salah satu cara memenangkan war tiket adalah, dia membuka situs resmi penjualan tiket lebih awal. 

Mia juga terus melihat layar gawainya saat pukul 10.00 WIB tiba. Saat tombol pembelian bisa dibuka, Anda bisa langsung klik tombol tersebut. 

2. Siapkan lebih dari satu perangkat

Tips kedua untuk memenangkan war tiket konser Coldplay adalah menggunakan lebih dari satu perangkat. Sehingga, Anda bisa menggunakan perangkat yang lebih dulu bisa mengakses proses penjualan tiket. 

Baca Juga: Boleh Makan Asal Tidak Berlebihan, Ini Batas Aman Konsumsi Mie Instan

3. Gunakan internet yang stabil dan cepat

Sandra Selfy (29) juga telah berhasil mendapatkan tiket konser Coldplay saat penjualan pre-sale BCA. Dia bilang, salah satu tipsnya adalah menggunakan jaringan internet yang stabil dan cepat. 

Minimal gunakan internet yang memiliki kecepatan download 98,81 mbps dengan ping rendah minimal 9. 

4. Pilih pembayaran virtual account

Saat Anda sudah mendapatkan sejumlah tiket Coldplay yang diinginkan, segera isi data dan lakukan pembayaran. Selfy menyarankan, pilih metode pembayaran virtual account

"Virtual account saja, kalau debit atau kartu kredit masih harus masukin nomor, tanggal kedaluwarsa, CVV, dan nunggu SMS OTP. Kalau virtual account bisa langsung bayar," ungkapnya. 

Demikian informasi mengenai harga tiket nonton konser Coldplay di Jakarta, cara beli, dan syarat pembelian. Jangan sampai Anda menjadi korban penipuan tiket konser Coldplay Jakarta 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×