kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Ahok ingin perbaiki perilaku sopir Transjakarta


Kamis, 08 Mei 2014 / 13:28 WIB
Ahok ingin perbaiki perilaku sopir Transjakarta
ILUSTRASI. Penting Diketahui, Cek Jadwal SIM Keliling Bekasi & Tangsel Hari Ini 15/12/2022


Sumber: Kompas.com | Editor: Dikky Setiawan

JAKARTA. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sedang berupaya membenahi layanan transjakarta. Selain mengganti bus-bus buatan Tiongkok dengan bus buatan Eropa, dalam waktu dekat, akan dilakukan juga pelatihan bagi para pramudi bus.

Menurut Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, tujuan dilakukannya pelatihan adalah untuk menciptakan pramudi yang tertib lalu lintas dan sadar akan keselamatan penumpang.

"Bagaimana cara mengemudi yang baik. Makanya sopir bus articulated kami kasih gaji 3 kali UMP. Supaya mereka betul-betul baik. Kalau tidak baik akan langsung kami pecat," kata Basuki usai menjajal naik bus Scania dari Monas ke Bundaran HI, kembali ke Monas, Kamis (8/5/2014).

"Jadi tidak akan ada lagi sopir-sopir yang melanggar dan mengemudi dengan semaunya di Jakarta," katanya lagi.

Basuki juga menegaskan pihaknya tidak akan segan untuk menertibkan oknum-oknum petugas yang sering menyalahgunakan izin kir. Menurut Basuki, tingginya tingkat kecelakaan angkutan umum menyebabkan orang enggan berpindah ke angkutan umum.

"Oknum-oknum yang melakukan pelanggaran kir, akan kita tindak dan penjarakan. Kita tidak akan perduli terhadap orang yang tidak perduli terhadap nyawa orang lain. Tugas kami melindungi keselamatan warga DKI yang mau menggunakan angkutan umum," ucap pria yang akrab disapa Ahok itu.

Saat menjajal bus Scania, Basuki didampingi Duta Besar Swedia untuk Indonesia Ewa Polano, Presiden Direktur PT United Tractors (ATPM Scania) Djoko Pranoto, Direktur Utama PT Transportasi Jakarta Antonius NS Kosasih, serta sejumlah jajaran pejabat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Bus Scania yang dijajal Basuki berbahan bakar gas yang berstandar Euro VI, berkapasitas 140 orang (42 tempat duduk), dan tinggi lantainya telah menyamai tinggi halte transjakarta. (Alsadad Rudi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×