Sumber: Kompas.com | Editor: Sanny Cicilia
JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said mengatakan, sepertiga dari posisi eselon I yang dirombak di kementeriannya diisi oleh orang baru.
“Sebanyak 11 posisi, termasuk staf ahli, 30%-nya orang baru. Sebagian promosi dari Eselon II, sebagian lagi diisi dari orang luar yang ikut melamar. Ini kombinasi yang disarankan Presiden supaya dilakukan penyegaran dalam 6 bulan,” kata Sudirman, Selasa malam (5/5).
Rencananya, Kamis (7/5) pejabat baru Eselon I akan dilantik. Berasamaan dengan itu Menteri ESDM juga akan melantik pejabat Eselon II-ESDM. “Lebih dari 40% Eselon II mengalami perombakan, promosi, rotasi, ada yang dari luar,” ucap Sudirman.
Salah satu yang dipastikan menjabat Eselon I-ESDM adalah IGN Wiratmadja Pudja, yang kini menjabat sebagai Pelaksana tugas (Plt) Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas), Kementerian ESDM. Setelah diputuskan di sidang Tim Penilai Akhir (TPA) kemarin sore, dipastikan Wiratmadja akan menjabat sebagai Dirjen Migas, Kementerian ESDM. (Estu Suryowati)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News