Reporter: kompas.com | Editor: S.S. Kurniawan
Saat ditanya, apakah perubahan itu akan membatasi interaksi Presiden Jokowi dengan masyarakat, Sisriadi belum bisa menjawabnya. Soalnya, evaluasi belum dilakukan.
"Ya dilihat, dievaluasi lagi, apakah (memperbolehkan Presiden bersalaman) itu masih valid atau diperbaiki sesuai dengan ancaman hakekat ancaman yang sudah berkembang rumit seperti ini," ujar Sisriadi.
Meski demikian, Sisriadi memastikan, hasil evaluasi kelak bukan hanya akan jadi pedoman Paspampres, melainkan juga kepala satuan wilayah di mana Kepala Negara berkunjung.
Baca Juga: Menkopolhukam Wiranto ditusuk, ratusan teroris ditangkap dibawah komandonya
"Karena, protap itu tidak hanya ada pada Paspampres, tapi juga ada di Kodam. Kan, kalau kunjungan VVIP di daerah sebagai komandan pelaksana operasinya Panglima Kodam masing-masing," imbuh Sisriadi.
Penulis: Ardito Ramadhan
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Wiranto Diserang, TNI Evaluasi Pengamanan Jokowi, Masihkah Boleh Rakyat Bersalaman?"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News